Bos BI Harap Investor Tak Wait and See saat Pemilu

Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo.
Sumber :
  • VIVA/Anisa Aulia

VIVA Bisnis – Indonesia pada 2024 akan melakukan Pemilihan Umum (Pemilu) salah satunya bakal calon presiden selanjutnya menggantikan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Tom Lembong Pilih Setia di Gerakan Perubahan: Saya Satu Paket dengan Anies Baswedan

Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo meminta, kepada investor agar tidak menjadikan tahun politik atau Pemilu sebagai ajang wait and see dalam berinvestasi.

"Kalau yang dulu-dulu ada indikasi di tahun politik pengusaha wait and see, tapi ini kan dulu-dulu. Kami berharap pola tahun Pemilu, yakni wait and see tidak memberikan tekanan kuat terhadap sikap dan perilaku usaha untuk berinvestasi," ujar Perry dalam konferensi pers di kantornya, Kamis, 25 Mei 2023.

Anies soal Tawaran Jadi Menteri di Kabinet Prabowo: Belum Ada yang Ngajak

Gubernur Bank Indonesia, Perry Warjiyo.

Photo :
  • VIVA/Mohammad Yudha Prasetya

Perry menuturkan, untuk tingkat konsumsi masyarakat biasanya akan melonjak pada tahun politik, khususnya pada masa kampanye. Hal itu juga turut mendorong jumlah uang yang beredar di masyarakat.

PKS Bakal Gelar Halal Bihalal Sabtu, Prabowo-Gibran dan Semua Parpol Diundang

"Saat terjadi kampanye peningkatan pertumbuhan ekonomi berasal dari konsumsi. Oleh karena itu karena pertumbuhan konsumsi naik, tentu jumlah alat pembayaran dan uang beredar naik," jelasnya.

Sebelumnya, Chief Economist Bank Mandiri Andry Asmoro menyatakan, tahun politik bagi investasi Indonesia memiliki pengaruh yang positif. Hal itu karena Indonesia memiliki citra stabilitas politik yang baik.

Andry mengatakan, sebetulnya fundamental politik di Indonesia tidak ada yang berubah sejak era reformasi. Karena tahun politik di Indonesia justru akan menjadi nilai jual yang tinggi kepada investor untuk berinvestasi.

"Indonesia bisa jaga stabilitas politik, iklim politik. Itu bisa membuat harapan untuk tetap spending, kalau spending-nya bagus inventor bisa lihat Indonesia positif nih," kata Andry kepada wartawan.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya