Anggarkan Rp 50,8 Triliun Buat Bayar Gaji ke-13 PNS, Sri Mulyani Harap Daya Beli Meningkat

Konferensi Pers THR dan Gaji ke-13 Tahun 2024
Sumber :
  • VIVA.co.id/Anisa Aulia

Jakarta - Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati menggelontorkan anggaran Rp 50,8 triliun untuk membayar gaji ke-13 Aparatur Sipil Negara (ASN/PNS). Anggaran ini tercatat naik dibandingkan tahun 2023 yang sebesar Rp 38,8 triliun.

Sri Mulyani Buka Suara soal Harga Sepatu Rp 10 Juta Kena Pajak Rp 31 Juta

"Gaji ke-13 dibandingkan 2023, totalnya Rp 38,8 triliun di 2023, tahun ini akan naik menjadi Rp 50,8 triliun," kata Sri Mulyani dalam konferensi pers di Kantor Kemekeu, Jakarta, Jumat, 15 Maret 2024.

Ilustrasi THR.

Photo :
  • ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan
Sri Mulyani Buka Suara soal Warga Beli Sepatu Rp10 Juta, Kena Pajak Rp31 Juta

Dia menjelaskan, untuk pembayaran gaji ke-13 ASN Pusat terjadi kenaikan dari Rp 21,4 triliun pada 2023 menjadi Rp 29,7 triliun di 2024. Hal ini karena Pemerintah membayarkan secara penuh tunjangan kinerja (tukin).

"APBN Pusat (anggarannya) naik dari Rp 21,4 triliun menjadi Rp 29,7 triliun. Ini karena untuk tukinnya 100 persen dan ada kenaikan gaji pokok," jelasnya.

Minister Predicts Economic Growth to Reach 5.17 Percent in 2024 Q1

Bendahara Negara ini menuturkan, pembayaran gaji ke-13 ini juga diambil dari Anggaran Pendaparan dan Belanja Daerah (APBD) sebesar Rp 21,1 triliun. Jumlah ini naik dari tahun sebelumnya yang sebesar Rp 17,4 triliun.

"Sehingga total yang akan dibayarkan pada Juni untuk gaji ke-13 adalah Rp 50,8 triliun," imbuhnya.

Dengan demikian, Sri Mulyani berharap adanya pembayaran gaji ke-13 ini dapat meningkatkan daya beli masyarakat. "Ini yang kita harapkan akan meningkatkan daya beli. Saya harap ASN kalau gunakan dan belanja itu untuk produk dalam negeri, mendorong ekonomi lokal. Supaya ini bermanfaat," imbuhnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya