Pembobolan Citibank, Ini Analisis Gubernur BI

Darmin Nasution Ikuti Uji Kelayakan Cagub Bank Indonesia
Sumber :
  • Antara/Yudhi Mahatma

VIVAnews - Gubernur Bank Indonesia, Darmin Nasution mengatakan, pembobolan dana nasabah Citibank disebabkan beberapa faktor. Menurut dia, penyalahgunaan wewenang pegawai bank dan kecerobohan nasabah turut andil dalam pembobolan tersebut.

"Terkait pembobolan dana nasabah Citibank, kami mencatat adanya dugaan penyalahgunaan wewenang petugas bank," kata Darmin saat rapat dengar pendapat dengan Komisi Keuangan dan Perbankan Dewan Perwakilan Rakyat di gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selasa 5 April 2011.

Selain itu, petugas bank juga dinilai tidak menjalankan Standard Operating System (SOP) juga turut andil dalam bobolnya dana nasabah Citibank tersebut. "Kelemahan SOP tidak dilakukannya cek dan ricek, kurangnya pengawasan," kata dia.

Tak hanya kecurangan petugas bank, Darmin juga mengatakan pembobolan dana nasabah itu juga tak lepas dari kecerobohan para nasabah sendiri. "Unsur kelalaian nasabah tercermin pada praktik-praktik yang rawan, misalnya nasabah menitipkan blanko kosong berupa slip penarikan yang telah ditandatanganinya kepada petugas bank. Selain itu memberikan password kepada petugas bank," kata Darmin.

Menurut Darmin, praktik sembrono dari nasabah itu juga berperan membuat petugas bank menyalahgunakan kewenangannya untuk mencuri dana nasabah. "Praktik-praktik yang tidak prudent itu menimbulkan godaan bagi petugas bank," kata dia. (umi)

Waketum Nasdem Temui Prabowo Subianto, Sinyal Gabung Koalisi Prabowo-Gibran Menguat?
Chery Omoda E5 di IIMS 2024

Ada yang Aneh dengan Bocah Viral Tabrakkan Chery Omoda E5 di Dalam Mall

Viral mobil menabrak tembok mal saat sedang dipamerkan di MOI Kelapa Gading, Jakarta Utara oleh bocah. Mobil tersebut adalah Chery Omoda E5. Apakah mobil sedang menyala?.

img_title
VIVA.co.id
23 April 2024