Ketua MPR Harap Mendag Baru Tingkatkan Ekspor

Gita Wirjawan
Sumber :
  • VIVAnews/Anhar Rizki Affandi

VIVAnews – Ketua MPR Taufiq Kiemas mendesak Kementerian Perdagangan sepeninggal Mari Elka Pangestu untuk meningkatkan ekspor, bukan impor. Kiemas berpendapat, Indonesia harus lebih mempercayai produksi dalam negeri.

“Bisa nggak Menteri Perdagangan dan Menteri Perindustrian itu tidak mengekspor bahan baku saja? Sebaiknya ekspor ditingkatkan menjadi barang setengah jadi, supaya meningkat harganya. Dengan tidak adanya Ibu Mari, sekarang Kemendag harus lebih nasionalis,” kata Kiemas di Gedung MPR/DPR RI, Senayan, Jakarta, Kamis 20 Oktober 2011.

Kiemas mengaku tidak terlalu cocok dengan pandangan mantan Mendag Mari Elka Pangestu. “Pendek kata tidak nasionalis. Nasionalis itu, menurut saya, harus percaya pada produk dalam negeri. Nasionalis itu percaya pada diri sendiri,” ujar Kiemas.

Di lain pihak, Mari Elka Pangestu dalam salah satu pesannya kepada sang suksesor, Gita Wirjawan, meminta Gita untuk mengenakan sepatu produksi lokal, setidaknya setiap hari Jumat. “Pak Gita, di Kemendag, kita setiap Jumat harus pakai sepatu produk dalam negeri,” kata Mari dalam serah terima jabatan di Kantor Kemendag, Rabu 19 Oktober 2011.

Gita sendiri berjanji untuk memprioritaskan penguatan pasar dalam negeri, guna menopang pertumbuhan nasional. Mantan Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal itu juga yakin, ke depannya Indonesia mampu mengekspor barang yang lebih berkualitas.

“Bukan berarti ekspor barang mentah dihentikan. Tapi ekspor di luar itu juga harus ditingkatkan,” kata Gita. Sementara terkait impor, lanjutnya, masih akan tetap dilakukan selama dalam tahap wajar, asal tidak sampai ketergantungan seperti kasus kentang impor.

Anggota DPR Salut Kejagung Berani Usut Dugaan Korupsi di Sektor Tambang
Pemain Timnas Indonesia, Justin Hubner

Drama Penalti Diulang Justin Hubner hingga Penalti Gagal Bikin Deg-degan Suporter Timnas

Duel Timnas Indonesia U-23 melawan Timnas Korea Selatan U-23 di perempat final Piala Asia U 23 benar-benar membuat jantungan suporter Timnas

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024