Spanyol Catat Pertumbuhan Ekonomi 0,7 Persen

Pantai di Tarifa, Spanyol
Sumber :
  • iStock

VIVA.co.id - Spanyol mencatat pertumbuhan ekonomi sebesar 0,7 persen di kuartal keempat 2014. Ini merupakan laju tercepat dalam tujuh tahun terakhir di kuartal keempat seiring belanja domestik yang lebih kuat, sekaligus menggantikan sektor ekspor yang menjadi mesin utama pertumbuhan negara tersebut.

Seperti mengutip dari RTT News, Jumat 27 Februari 2015, Badan Statistik Nasional, melaporkan bahwa hasil tersebut menegaskan adanya kenaikan dibandingkan ekspektasi awal pada 30 Januari lalu. Ada pun untuk konsumsi rumah tangga naik sebesar 3,4 persen dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya dan meningkat 0,9 persen pada kuartalan keempat.

27 Korban Penipuan Investasi Rp52 Miliar Geruduk Rumah Orang Tua Pelaku di Tasikmalaya

Namun, ekspor tidak mengalami perubahan. Meskipun, lebih tinggi 4,7 persen daripada kuartal keempat 2013.

Awalnya, pertumbuhan ekonomi Spanyol dikaitkan dengan penjualan internasional. Namun, saat ini, mereka ditopang oleh konsumen dalam negeri.

Di saat tingkat pengangguran di negara tersebut masih menjadi salah satu yang tertinggi di antara 19 negara blok Uni Eropa, pendapatan di sektor rumah tangga telah meningkat, karena penurunan .

Kepala Ekonom Kawasan Eropa di Barclays Plc, Antonio Garcia Pascual, memprediksi bahwa ekonomi Spanyol akan tumbuh 2,6 persen pada tahun ini. "Ekspor seharusnya membaik, karena dibantu oleh pelemahan mata uang euro," tutur Antonio dalam keterangannya. (asp)

Volume Transaksi BRImo Capai Rp 1.251 Triliun di Kuartal I-2024



Baca juga:

PT Pos Indonesia (Persero) Salurkan Bansos dan PKH ke 2.500 Keluarga Penerima Manfaat

Bansos Sembako dan PKH Kembali Disalurkan, Pos Indonesia Wanti-wanti Ini

PT Pos Indonesia (Persero) kembali menyalurkan bansos sembako dan Program Keluarga Harapan (PKH) kepada para Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024