Bulan Depan Pertalite Mulai Dijual di Yogyakarta

BBM Pertalite di SPBU Abdul Muis Jakarta.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Ikhwan Yanuar
VIVA.co.id
Menanti Pintu Gerbang Dunia di Kulonprogo
- Sejumlah kota besar di Indonesia kini sudah menikmati BBM jenis baru Pertalite, namun warga Yogyakarta diperkirakan baru akan menikmati BBM Ron 90 ini pada awal Agustus mendatang. 

Lagi, Calon Penumpang Pesawat Ngaku Bawa Bom
Ketua Himpunan Wiraswasta Nasional Minyak dan Gas Bumi (Hiswana) Migas, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Siswanto mengatakan, tidak semua SPBU di Yogyakarta siap memasarkan Pertalite bulan depan, karena infrastrukturnya belum mendukung.

Konsumsi Pertalite di Jatim, Bali dan Nusa Tenggara Naik 55%
"Kalau saat ini kan baru kota besar saja seperti Jakarta, mungkin Agustus akan masuk ke Yogya,"kata dia di Yogyakarta, Senin, 27 Juli 2015.

Menurutnya, Hiswana Migas DIY sendiri sudah mendapatkan surat edaran dari Pertamina terkait pemasaran Pertalite. Sosialisasi kepada pemilik Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) sudah dilakukan.

"Kami sudah diskusi ke anggota, terkait Pertalite. Kalau SPBU-nya sempit, mau menaruh tangki penampungan dimana," ungkapnya. 

Siswanto memprediksi Pertalite di DIY akan diterima oleh masyarakat. Sebab, selain harga terjangkau, kualitasnya tidak jauh beda dengan Pertamax Ron 92.

"Untuk Pertamax konsumsi di Yogyakarta cukup baik, dan kemungkinan untuk Pertalite akan diterima masyarakat," ucapnya.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya