Ingin Karier Melesat, Ikuti Cara Ini

Ilustrasi pengusaha.
Sumber :
  • duitpintar.com

VIVA.co.id – Bila ada yang bisa memberikan keuntungan secara langsung pada karier itu adalah sifat baik. Contohnya sangat sederhana seperti selalu tersenyum, menghormati orang lain dan selalu bersikap tulus.

Selebriti Jadi Penyebab Tingginya Angka Nikah Muda

Berikut ini alasan mengapa sikap ramah dan supel bisa membuat karier Anda melesat seperti dikutip dari CekAja.com

1. Mudah mendapat pekerjaan

Katanya Begini Rahasia Orang Kaya Kelola Uang

Sikap yang baik bisa membuat mudah mendapatkan pekerjaan. Sopan adalah tanda dari profesionalisme, suatu hal yang sangat diinginkan oleh semua atasan di mana pun bidang pekerjaan yang digeluti. Memang, sikap sopan tidak membuat Anda bersaing dalam hal keahlian. 

Namun, bila sudah punya keahlian dan kemampuan, sikap satu ini akan menjadi nilai lebih yang meningkatkan posisi di depan pencari tenaga kerja. Biasanya, manajer HRD akan menilai sikap tersebut dalam wawancara kerja.

Instrumen Investasi Syariah yang Aman Bagi Muslim

2. Meningkatkan jabatan

Bila  sudah mendapatkan pekerjaan yang diinginkan, jangan kurangi sikap sopan, ramah dan supel yang dimiliki. Sebuah penelitian membuktikan bahwa 85 persen orang yang ramah dan sopan memiliki potensi naik jabatan lebih cepat dibandingkan mereka yang tidak. Survei ini dilakukan terhadap 450 responden yang merupakan pekerja berusia di atas 18 tahun. 

Salah satu hal yang harus dihindari agar mendapatkan kesan yang baik di mata rekan kerja dan atasan adalah menghindari penggunaan headphone saat kerja, menggunakan loud speaker saat menelepon, berbicara keras saat kerja atau mengobrol, makan di ruang kerja dan membiarkan telepon di dekat Anda berdering tanpa diangkat.

3. Bisa membuat jaringan profesional lebih baik

Setelah memperoleh kartu nama dari sesama profesional, pernah kah mengirimkan email bernada sopan yang menunjukkan perasaan senang jika telah bertemu dengan orang bersangkutan?

Apakah Anda meluangkan waktu untuk mempelajari nama dan posisi orang bersangkutan sehingga bisa menyapanya dengan baik saat bertemu di kemudian hari? 

Jenis sikap baik seperti ini sudah melampaui ucapan terima kasih. Dan, orang yang sudah menjadikan hal ini sebagai kebiasaan akan diingat sebagai orang spesial yang selalu menghargai orang lain. Nama Anda akan selalu diingat.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya