Layani UKM dan Komunitas, Fintech Ini Ciptakan PayAccess

PayAccess
Sumber :
  • Istimewa

VIVA.co.id – Semakin lajunya transformasi digital di Indonesia, financial technology menjadi salah satu sektor yang ikut mengalami pertumbuhan yang sangat signifikan.

Inovasi untuk Menciptakan Produk yang Sesuai Kebutuhan

Menurut Asosiasi Fintech Indonesia, bisnis fintech sendiri telah mengalami peningkatan pertumbuhan hingga mencapai 78 persen. Hal tersebut membuat PT. Mobile Coin Asia ikut meramaikan industri fintech di Indonesia dengan PayAccess.

”Potensi industri fintech sangat besar, namun masih banyak tantangan yang harus diselesaikan oleh pelaku fintech di Indonesia. Salah satu tantangan yang dihadapi pelaku fintech di Indonesia adalah edukasi tentang manfaat fintech ke masyarakat. Kami percaya fintech bisa digunakan oleh seluruh lapisan masyarakat,” kata Rorian Pratyaksa, Chief Business Development Officer PayAccess, dalam rilisnya, Selasa 14 Februari 2017. 

Kiat Bijak Memilih Layanan Pinjaman Fintech: Produktif atau Konsumtif?

Menurutnya, mengenai strategi edukasi, PayAccess melihat potensi yang sangat besar dengan adanya komunitas-komunitas yang ada di kalangan masyarakat. PayAccess mengajak komunitas dan UKM menciptakan sebuah collaborative effort untuk mencoba pengalaman bertransaksi melalui fintech.

Selain itu collaborative effort yang dilakukan berupa kerja sama dengan komunitas dan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) untuk menciptakan sebuah aplikasi untuk mendukung kegiatan komunitas tersebut.

Pemerintah Kantongi Rp 22,179 Triliun dari Pajak Digital

Hal ini karena didukung dengan kesiapan dari teknologi PayAccess ke depannya seperti pembayaran menggunakan kode QR yang dapat digunakan oleh pengguna aplikasi serta para UKM yang di mana para pelaku UKM tidak memerlukan internet atau smartphone dengan proses pengaturan yang sangat cepat.

“Ini merupakan salah satu komitmen kami dalam menciptakan sebuah modern society serta mengajarkan para UKM untuk lebih pintar dalam bertransaksi. Diharapkan ke depannya, PayAccess dapat menggandeng pelaku UKM yang berada di kota-kota kabupaten lainnya,” tutur Rorian.

Revisi UU ITE Disahkan

Revisi UU ITE Disahkan, Privy Siap Amankan Transaksi Keuangan Digital

Keamanan transaksi keuangan digital kini telah memperoleh kepastian hukum dengan disetujuinya revisi kedua UU ITE menjadi Undang-Undang No. 1 Tahun 2024 oleh Presiden RI

img_title
VIVA.co.id
28 Maret 2024