RI Kecam Aksi Represif Militer Israel pada Warga Palestina

Israel, Palestina
Sumber :
  • bbc

VIVA – Perbatasan Gaza kembali memanas. Sebanyak 16 warga Palestina dan ratusan lainnya mengalami luka-luka akibat bentrokan dengan tentara Israel. Kejadian ini kembali menjadi sorotan dunia internasional.

4 Negara Eropa Ini Bersumpah Siap Akui Palestina sebagai Negara Merdeka, Ini Alasannya

Pemerintah Republik Indonesia mengecam keras serangan tersebut. Kementerian Luar Negeri RI menyampaikan duka cita mendalam dan solidaritas kepada korban dan keluarga korban akibat aksi brutal tentara Israel tersebut.

"Indonesia menegaskan bahwa Pemerintah Israel memiliki tanggung jawab di bawah hukum HAM dan kemanusiaan internasional untuk melindungi warga sipil," kata Juru Bicara Kemenlu RI, Arrmanatha Nasir, Sabtu 31 Maret 2018.

Menlu Arab Saudi Tegaskan Tak Ada Normalisasi Hubungan dengan Israel Tanpa Kemerdekaan Palestina

Pemerintah Indonesia, menurut Armanatha, mendesak agar segera dilakukannya investigasi menyeluruh terhadap aksi kekerasan yang berlebihan tersebut. Kemudian hasil Investigasi tersebut diharapkan agar dipublikasi secara transparan.

Baca: 16 Warga Palestina Tewas Bentrok dengan Pasukan Israel

PM Israel Benjamin Netanyahu Kembali Tolak Permintaan Genjatan Senjata

Aksi Israel dinilai akan berdampak buruk bagi perdamaian khususnya dengan Palestina dan Timur Tengah.

"Indonesia menegaskan bahwa dampak aksi kekerasan dan kekejaman oleh tentara Israel, terus menjadi ancaman terhadap upaya perdamaian di Palestina dan kawasan Timur Tengah." (mus) 

Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid alias HNW saat aksi doa untuk Gaza Palestina.

Aksi Doa untuk Gaza, HNW: Israel Pernah Kalahkan 3 Negara tapi Tak Bisa Kalahkan Pejuang Palestina

Menurut Hidayat Nur Wahid dan HNW, Israel pernah dengan mudah mengalahkan tiga negara dalam waktu 6 hari. Tiga negara yaitu Mesir, Suriah, dan Yordania.

img_title
VIVA.co.id
8 April 2024