Lebaran Meriah di Roma Italia

Suasana perayaan Idul Fitri di Kota Roma, Italia.
Sumber :
  • KBRI Roma

VIVA – Idul Fitri 1439 H, yang jatuh pada tanggal 15 Juni 2018, dirayakan pula oleh masyarakat Indonesia di Italia. Sekitar 200 warga Indonesia yang berada di Roma dan sekitarnya turut mengikuti serangkaian acara yang diselenggarakan Kedutaan Besar Republik Indonesia.

Mendag Klaim Berhasil Stabilkan Harga Pangan Saat Ramadan dan Lebaran

Meski banyak yang tidak dapat hadir karena harus bekerja, perayaan tetap berlangsung hangat dan meriah. Panjangnya waktu berpuasa di Roma, sekitar 18 jam per hari, di saat tengah musim panas, menjadikan Idul Fitri benar-benar terasa sebagai ‘Hari Kemenangan’.

Selepas shalat Idul Fitri berjamaah, Ustad Ikhwani yang menjadi Imam, juga menyampaikan ceramah Idul Fitri bertajuk “Meneguhkan Perilaku Mulia Pasca Ramadan”. Masyarakat Indonesia yang hadir diajak tetap mengamalkan perilaku mulia, khususnya dalam kehidupan sosial sehari-hari, meski tidak lagi sedang menjalankan ibadah Ramadan, demikian pesan Ustad Ikhwani seperti yang disiarkan oleh KBRI Roma

KAI Klaim 'Zero Accident' Selama Mudik Lebaran 2018

Layaknya di Indonesia, perayaan Idul Fitri juga diisi dengan halal bihalal. Antara satu dan yang lain saling bersalam-salaman dan bermaaf-maafan. Nuansa berlebaran di Indonesia juga dihadirkan dengan berbagai ragam dekorasi ketupat yang menghiasi ruangan bertema klasik Romawi berpadu Jawa-Bali.

Dubes RI untuk Italia Esti Andayani silaturahmi dengan warga Indonesia

Sepanjang Musim Mudik 2018, KAI Angkut 6,2 Juta Penumpang

Tak ketinggalan, berbagai ragam sajian khas Idul Fitri yang biasa dihidangkan ketika Lebaran, seperti lontong opor ayam dan sambel goreng ati menjadi menu utama. Masyarakat yang lama tinggal di rantau pun antusias menikmati makanan pengobat rindu kampung halaman tersebut.

Para Duta Besar negara sahabat yang hadir dalam acara Open House Duta Besar RI untuk Italia, Esti Andayani, juga diajak merasakan nuansa lebaran di Indonesia tersebut. Beberapa di antara mereka menyampaikan bahwa Idul Fitri tidak dirayakan secara meriah seperti di Indonesia. Oleh karena itu, kesempatan ‘halal bihalal’ di KBRI Roma menjadi suatu pengalaman tersendiri yang sangat menarik. (ren)

Para narapidana mendengarkan khotbah salat Idul Fitri di Lapas Kelas III Gunung Sidur, Bogor, Jawa Barat, Rabu, 5 Juni 2019.

Abu Bakar Baasyir dan Gayus Dapat Remisi, Buni Yani Tidak

Abu Bakar Baasyir mendapatkan remisi satu bulan 15 hari.

img_title
VIVA.co.id
5 Juni 2019