Warganya Tewas Akibat Racun Saraf Rusia, PM Inggris Terkejut

Sterilisasi oleh otoritas setelah ditemukan dua korban racun Novichok di Inggris
Sumber :
  • REUTERS/Henry Nicholls/File Photo

VIVA – Setelah agen ganda Inggris Sergei Skripal dan anak perempuannya kritis akibat diserang racun saraf Novichok beberapa waktu lalu, Inggris kini dikejutkan dengan tewasnya seorang perempuan bernama Dawn Sturgess (44). Dia diketahui tewas akibat racun jenis yang sama yang pernah menyerang Skripal yang sempat membuat ketegangan hubungan antara London dan Moskow.

Istana Bantah Berita Media Asing soal Rencana Hubungan Diplomatik RI-Israel

Dikutip dari laman Reuters, Sturgess tewas di kediamannya di Amesbury dan dia ditemukan pada 30 Juni 2018 lalu. Jaraknya beberapa mil dari lokasi penyerangan Skripal dan putrinya empat bulan lalu. 

Saat ini, kematian Sturgess sedang diselidiki polisi sebagai kasus pembununan sebagaimana disampaikan oleh otoritas setempat. Sementara Perdana Menteri Inggris Theresa May mengatakan sangat terkejut dengan kejadian tersebut.

AS Ucapkan Selamat Atas Pemilu Indonesia, Harap Bisa Bekerja Sama dengan Presiden Terpilih

Disampaikan polisi, mereka menyelidiki kasus penyerangan berujung kematian terhadap Sturgess dan juga seorang pria berusia 45 tahun yang disebut bernama Charlie Rowley yang kritis karena racun saraf yang dikembangkan oleh Soviet sejak Perang Dingin yang disebut Novichok.

Insiden penyerangan Skripal awalnya telah membuat hubungan antara sejumlah negara Eropa Barat dengan Rusia tegang. Sejumlah diplomat Rusia dipulangkan dari Inggris karena negara itu dianggap tak bisa mengontrol penyebaran racun saraf mereka. Namun Rusia terus membantah bahkan ikut memulangkan sejumlah diplomat negara-negara Eropa dari negaranya.
 

Ini Paspor Paling Langka di Dunia, Hanya Dimiliki oleh 500 Orang
Tangkapan layar - Menteri Luar Negeri Retno L.P. Marsudi menemui Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin di Istana Wapres, Jakarta, Rabu, 17 April 2024, disiarkan melalui kanal YouTube Sekretariat Wakil Presiden RI.

Menlu Retno Marsudi Temui Wapres Klarifikasi soal Isu RI Akan Normalisasi Diplomatik Israel

Menteri Luar Negeri Retno Marsudi menemui Wakil Presiden Ma'ruf Amin untuk melaporkan mengenai konsistensi Indonesia dalam mendukung kemerdekaan Palestina.

img_title
VIVA.co.id
18 April 2024