Nilai Bantuan Indonesia untuk Palestina Meningkat Signifikan, Apa Saja

Menlu RI Retno Marsudi dan Menteri Luar Negeri Palestina Riad Malki
Sumber :
  • Kemlu RI

VIVA – Pemerintah Indonesia berkomitmen untuk memberikan kontribusi konkret sebagai kesatuan, bagi masyarakat Palestina. Hal ini diungkapkan oleh Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, usai melakukan pertemuan konsultasi bilateral dengan Menteri Luar Negeri Palestina Riad Malki. 

Masuk Jebakan, Tentara Israel Ditembak Mati Sniper Hamas di Gaza Utara

Indonesia menyampaikan komitmen untuk meningkatkan kontribusi secara signifikan kepada United Nation Relief and Work Agency for Palestine Refugees in the Near East (UNRWA) dari US$200 ribu menjadi US$2 juta untuk periode 2019-2020.

"KBRI Amman mencatat dalam dua tahun terakhir bantuan masyarakat Indonesia mencapai US$629 ribu dan ada bantuan berupa beras 2.000 ton. Selain itu ada juga program kerja sama untuk desalinasi air dan pengadaan obat senilai kurang lebih US$700 ribu," kata Retno di Gedung Pancasila, Jakarta Pusat, Selasa, 16 Oktober 2018. 

PM Singapura akan Temui Jokowi Pekan Depan, Bahas Energi Hingga IKN

Di samping itu, dalam kesempatan yang sama telah ditandatangani kesepakatan mengenai pemberian bantuan dari Badan Zakat Nasional (Baznas) kepada UNRWA dan Jordan Hashemite Charity Organization bagi pengungsi Palestina.

"Baznas telah memberi bantuan dana kepada UNRWA untuk pengungsi Palestina. Ini merupakan inovasi pertama di mana zakat disalurkan untuk para pengungsi," ujar Retno.

AS Kirim 25 Ribu Makanan Siap Saji ke Jalur Gaza Melalui Udara

Indonesia lewat BPOM juga memberikan pelatihan dalam bidang pengawasan obat dan makanan. Sejauh ini sudah hampir 2.000 orang Palestina yang mendapatkan capacity building melalui 17 program pemerintah Indonesia. 

"Untuk mendorong kegiatan ekonomi, Indonesia mengimplementasikan pajak 0 persen bagi produk unggulan Palestina yaitu kurma dan minyak zaitun. Kita harap ini diikuti oleh negara lain sehingga mendorong kegiatan ekonomi produktif di Palestina," ungkap Retno.
 

VIVA Militer: Juru Bicara Hamas Palestina, Abu Ubaida (Abu Obeida)

Hamas Melunak, Setujui Konflik dengan Israel Pakai Solusi Ini

Sikap Hamas tiba-tiba melunak dengan bersedia meletakkan senjata dengan imbalan solusi dua negara Israel dan Palestina dengan perbatasan sebelum tahun 1967.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024