Logo ABC

Lalu Lintas Kota Sydney Kacau akibat Badai Hujan

Banjir di Kota Sydney Australia Rabu 28 November 2018
Banjir di Kota Sydney Australia Rabu 28 November 2018
Sumber :
  • ABC News / Jade MacMillan

Layanan Darurat (SES) New South Wales Australia harus menyelamatkan puluhan warga yang terjebak dalam kendaraan saat banjir menerjang Kota Sydney hari Rabu (28/11/2018) pagi.

Hampir 300 panggilan darurat diterima pihak SES bahkan sebelum jam kerja sementara intensitas badai semakin meningkat.

Kota itu dilanda badai hujan dalam dua jam dengan curah hujan yang setara dengan rata-rata curah hujan satu bulan.

Sebagian wilayah Sydney mengalami curah hujan 100 milimeter sementara wilayah pedalaman NSW seperti Blue Mountains curah hujannya tercatat 80mm.

Mobil-mobil terjebak banjir dan jalan raya tampak seperti sungai yang sedang dilanda banjir.

Akibatnya, sejumlah jalan utama ditutup sehingga semakin menambah kekacauan arus lalu-lintas.

Juru bicara SES Terri Langendam mengatakan pihaknya juga melakukan penyelamatan di berbagai kawasan kota.