Logo ABC

Awak Maskapai Malindo Air Terlibat Penyelundupan Narkoba ke Australia

Polisi di Australia menyita 6 kg heroin, 8 kg methamphetamine dan 500 gram kokain dalam penggerebekan di Melbourne.
Polisi di Australia menyita 6 kg heroin, 8 kg methamphetamine dan 500 gram kokain dalam penggerebekan di Melbourne.
Sumber :
  • abc

Polisi di Melbourne berhasil membongkar sindikat narkoba internasional yang menggunakan awak maskapai Malindo Air dari Malaysia untuk menyeludupkan narkoba ke Australia selama beberapa tahun terakhir.

Sindikat narkoba awak maskapai Penyidik mengatakan narkoba diselundupkan lewat awak maskapai yang terbang ke Melbourne dan Sydney. Polisi menyita mobil mewah, uang senilai Rp1 miliar dan narkoba dalam penggerebekan di Melbourne pekan lalu.

Salah satu yang terlibat mengatakan kepada polisi bahwa dia sudah membawa narkoba 19 kali ke Australia.

Polisi Federal Australia (AFP) dan Polisi Victoria telah menahan delapan orang selama 10 hari terakhir di mana mereka dituduh menyeludupkan heroin, kokain, dan methamphetamine senilai $AUD 21 juta (sekitar Rp 210 miliar) ke Australia.

Penyedilikan yang dilakukan menyebutkan bahwa sindikat internasional menggunakan awak maskapai Malindo Air, sebuah perusahaan yang berbasis di Kuala Lumpur, anak perusahaan Lion Air dari Indonesia.

Pihak berwenang mengatakan narkoba ini dibawa masuk lewat Melbourne dan Sydney yang dimasukkan ke dalam tubuh para awak.

Menurut seorang yang ditangkap ini adalah perjalanan ke-20 kali membawa narkoba ke Australia.