Logo BBC

Lukisan Mahakarya Jutaan Dolar Dicuri di Italia, Ternyata Tiruan

Lukisan The Crucifixion karya Pieter Bruegel the Younger yang disimpan di satu museum di Budapest. - Getty Images
Lukisan The Crucifixion karya Pieter Bruegel the Younger yang disimpan di satu museum di Budapest. - Getty Images
Sumber :
  • bbc

Polisi di Italia mengatakan tak terlalu khawatir dengan lukisan karya Pieter Bruegel the Younger bernilai jutaan dolar yang dicuri karena mereka telah mengganti mahakarya tersebut dengan lukisan palsu.

Lukisan Bruegel yang dipamerkan di Gereja Santa Maria Maddalena di kota Castelnuovo Magra, Liguria, dicuri hari Rabu (13/03).

Pelaku menghancurkan kaca pelindung lukisan dengan palu dan membawanya kabur dengan mobil.

Beberapa jam kemudian polisi mengatakan bahwa mereka telah mendengar rumor tentang akan adanya pencurian dan mereka memutuskan untuk mengganti lukisan asli dengan lukisan tiruan.

Mereka juga memasang kamera untuk merekam pencurian.

Polisi sekarang meneliti rekaman kamera untuk mendapatkan identitas kawanan pencuri.

Sebelumnya, Wali Kota Daniele Montebello, kepada kantor berita ANSA mengatakan bahwa lukisan Bruegel "tak ternilai harganya dan pencurian ini sangat memukul warga kora".