Logo BBC

Obama Ingatkan Warga AS Tolak Bahasa Pemimpin yang Sebarkan Ketakutan

Barack Obama gagal memperkuat pengawasasan senjata di AS. - Getty Images
Barack Obama gagal memperkuat pengawasasan senjata di AS. - Getty Images
Sumber :
  • bbc

Mantan Presiden Amerika Serikat, Barack Obama mendesak warga Amerika untuk menolak bahasa dari pemimpin mana pun yang memicu kebencian dan "mendukung iklim ketakutan dan kebencian.

Obama tidak menyebutkan nama tetapi penyataan yang jarang ini dilontarkan setelah Presiden Donald Trump berusaha menjawab kritikan terhadap retorika anti-imigrannya yang dianggap memicu kekerasan.

Dalam pidato hari Senin (05/08), Trump mengutuk kebencian dan supremasi kulit putih.

Pernyataan itu muncul setelah setelah 31 orang meninggal dunia dalam penembakan massal di Texas dan Ohio.

Saat masih berkuasa, Obama telah berupaya tetapi gagal dalam membatasi pemilikan senjata. Dia mengatakan kepada BBC pada tahun 2015 bahwa kegagalannya meloloskan hukum keamanan senjata berdasarkan akal sehat merupakan kekecewaan terbesar pada masa kepresidenannya.

Obama tidak mengomentari secara langsung retorika kontroversial Trump terkait migran, tetapi mengeluarkan pernyataan pada Senin (05/08).

"Kita harus menolak bahasa yang keluar dari mulut pemimpin kita yang manapun, yang mendukung iklim ketakutan dan kebencian atau menjadikan sentimen rasisme seolah seperti hal yang wajar; pemimpin yang menjelekkan orang-orang yang terlihat berbeda dengan kita, atau mengisyaratkan bahwa orang lain, termasuk para imigran, mengancam gaya hidup kita, atau menganggap orang lain sebagai manusia yang lebih rendah, atau menyiratkan bahwa Amerika dimiliki oleh hanya satu jenis orang," katanya.