Logo BBC

Parah 'Sih' Warga Ukraina Tolak Teman Sebangsa Dievakuasi dari China

Protesters in Novi Sanzhary hurled stones at the buses carrying evacuees - Reuters
Protesters in Novi Sanzhary hurled stones at the buses carrying evacuees - Reuters
Sumber :
  • bbc

Belasan pendemo di Ukraina menyerang bus yang membawa warga Ukraina yang dievakuasi dari China yang kini menghadapi wabah virus Corona.

Para pengungsi dibawa ke rumah sakit di Novi Sanzhary, di tengah wilayah Poltava, tempat mereka akan dikarantina selama 14 hari.

Banyak warga yang khawatir virus mematikan itu akan menyebar ke kota yang memiliki populasi sekitar 10.000 orang tersebut.

Presiden Ukraina, Volodymyr Zelensky meminta warganya untuk menunjukkan solidaritas, dan mengingatkan bahwa "kita semua manusia".

Sehari sebelumnya, 45 orang warga negara Ukraina dan 27 orang warga negara lainnya diterbangkan dari Wuhan di China, yang menjadi pusat penyebaran virus, ke Kharkiv di Ukraina timur.

Mereka kemudian dibawa menggunakan bus ke rumah sakit di Novi Sanzhary, di mana mereka disambut oleh api unggun dan lemparan batu dari para pendemo.


Petugas polisi mengamankan akses jalan bagi bus yang membawa para warga yang akan dikarantina di rumah sakit - Reuters