Kondisi Menyedihkan Mayat Pasien Corona di Iran, Numpuk dan Kehujanan

Iran.
Sumber :
  • IRN HRM

VIVA – Sebuah video berisi rekaman tentang kondisi jenazah korban wabah Virus Corona atau COVID-19 baru saja disiarkan Iran Human Rights Monitor.

Singapore PM Lee Hsien Loong to Resign After Two Decades on Duty

Dalam rekaman video berdurasi 24 detik yang disiarkan HRM Iran itu terlihat kondisi di kamar jenazah Rumah Sakit Imam Reza di Teheran, Iran.

Pada video itu terekam pemandangan menyedihkan, banyak sekali jenazah pasien corona yang dibiarkan menumpuk berjejer di halaman rumah sakit.

PM Singapura Lee Hsien Loong Mundur dari Jabatan, Ini Sosok Penggantinya

Jenazah itu disebutkan terpaksa ditaruh di halaman rumah sakit karena kamar mayat sudah penuh. Sejumlah petugas rumah sakit terlihat kebingungan untuk memakamkan jenazah.

Yang tak kalah menyedihkan, jenazah yang sudah dibungkus rapi dengan plastik dibiarkan begitu saja kehujanan tanpa ada tenda pelindung di atasnya.

Salat Id di Masjid Agung Al-Azhar, JK Ngaku Senang Lebaran Kali Ini Ramai

"Kamar mayat Rumah Sakit Imam Reza penuh dengan mayat dan tidak ada alasan pemakaman," tulis HRM seperti dikutip VIVA.co.id, Kamis 26 Maret 2020.

Untuk diketahui, hingga saat ini berdasarkan laporan resmi sudah 2.077 penderita corona di Iran yang meninggal dunia. Sementara jumlah pasien positif corona di negara ini mencapai 27.017 jiwa dan 9.625 di antaranya sudah berhasil disembuhkan.

Baca: Mengejutkan, Spanyol Jadi Ladang Kematian Corona Terbanyak Kedua Dunia

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya