Logo BBC

WHO Sebut Virus Corona Tak Mungkin Datang dari Lab China, Mengapa

BBC Indonesia
BBC Indonesia
Sumber :
  • bbc

Tim pakar internasional yang menyelidiki asal-usul Covid-19 menolak anggapan bahwa virus corona tersebut berasal dari laboratorium di China.

Peter Ben Embarek, kepala misi Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), mengatakan "sangat tidak mungkin" virus itu adalah bocoran dari laboratorium di kota Wuhan.

Peter Ben Embarek, a member of the World Health Organization (WHO) team tasked with investigating the origins of the coronavirus disease (COVID-19), speaks at the WHO-China joint study news conference at a hotel in Wuhan, Hubei province, China
Reuters
Peter Ben Embarek perlu penyelidikan lebih lanjut untuk mengidentifikasi asal-usul virus.

Dia mengatakan perlu penyelidikan lebih lanjut untuk mengidentifikasi sumber virus.

Penyelidikan sekarang bisa fokus di Asia Tenggara, kata seorang pakar kesehatan.

Tim WHO saat ini dalam tahap akhir misi investigasi mereka.

Wuhan, yang terletak di Provinsi Hubei, adalah tempat virus Covid-19 pertama kali dideteksi pada 2019. Sejak itu, lebih dari 106 juta kasus dan 2,3 juta kematian telah dilaporkan di seluruh dunia.