Logo BBC

Kaum Muda di Dunia Sangat Khawatir Bahaya Perubahan Iklim

BBC Indonesia
BBC Indonesia
Sumber :
  • bbc

aktivis perubahan iklim di London
Getty Images
Lebih dari separuh responden merasa pemerintah telah gagal memberi respon tepat dalam memerangi krisis iklim.

Sebuah survei global terbaru memperlihatkan kecemasan tinggi yang dialami kaum muda tentang perubahan iklim. Dalam survei berbeda, 89% warga Indonesia mengaku sangat khawatir akan nasib generasi mendatang.

Nyaris 60% anak muda yang disurvei berkata mereka merasa khawatir atau sangat khawatir.

Lebih dari 45% dari responden juga mengatakan perasaan tentang keadaan iklim ini memengaruhi kehidupan sehari-hari mereka.

Tiga per empat dari seluruh responden mengaku masa depan tampak menakutkan. Lebih dari separuh (56%) mengatakan umat manusia tengah menghadapi kehancuran.

Dua per tiga dilaporkan merasa sedih, takut, dan cemas. Banyak yang merasa khawatir, marah, putus asa, sedih, dan malu -- namun juga penuh harap.

Seorang responden berusia 16 tahun berkata: "Ini berbeda untuk anak-anak muda — bagi kami, kerusakan planet adalah hal yang personal."

Survei yang melibatkan 10 negara ini dipimpin oleh Universitas Bath dan bekerjasama dengan lima universitas lain.

Penelitian didanai oleh kelompok kampanye dan riset Avaaz. Survei ini disebut-sebut sebagai yang terbesar, dengan responden sebanyak 10.000 orang di usia antara 16-25 tahun.