Logo BBC

Gambar Hantu Paling Tua di Dunia Terungkap, Sosok Pria Jangkung

BBC Indonesia
BBC Indonesia
Sumber :
  • bbc

Dalam video yang diunggah di situs British Museum, Finkel menjelaskan bahwa di Babilonia, semua orang percaya hantu.

Ada kepercayaan di Babilonia bahwa hantu bisa masuk ke tubuh orang-orang yang tidur dan menyebabkan orang-orang ini menjadi marah atau terganggu jiwanya.

Diyakini pula hantu yang masuk ke tubuh seseorang menyebabkan migrain, sakit kepala yang hebat.

"Ya, orang-orang Babilonia sudah punya kosakata migrain," kata Finkel.

Ia menejalaskan bahwa orang di zaman Babilonia percaya orang yang meninggal harus dikubur dan diberi ritual khusus agar bahagia di alam sana dan tidak kembali ke dunia ini.

Penguburan dan ritual ini penting agar orang sudah mati tidak memicu masalah atau keributan.

"Orang-orang yang meninggal di luar wilayah permukiman atau saat berperang, yang tidak dikubur secara semestinya, mereka ini akan kembali ke dunia," kata Finkel.