Ditelepon Boris Johnson, Jokowi: Indonesia Komit Atasi Perubahan Iklim

Presiden Jokowi Menanam Mangrove di Bengkalis, Provinsi Riau
Sumber :
  • Laily Rachev - Biro Pers Sekretariat Presiden

VIVA – Presiden Joko Widodo mengungkapkan, komitmen Indonesia dalam menghadapi perubahan iklim. Ini juga akan dibawa dalam Konferensi Para Pihak/ Conference of Parties (COP) ke-26 terkait perubahan iklim di Glosgow Skotlandia pada 1-2 November 2021.

Gibran Bantah Presiden Jokowi Gabung Golkar

Pertemuan itu adalah rangkaian kunjungan kerja Presiden Jokowi ke Eropa. Sebelumnya akan menghadiri KTT G20 di Italia pada 30-31 Oktober 2021. Pertemuan ini dihadiri 120 negara dan dipimpin langsung Perdana Menteri Inggris Boris Johnson.

"Beberapa hari yang lalu PM Boris Johnson telah menelepon saya guna membahas persiapan COP 26 ini. Posisi Indonesia untuk perubahan iklim adalah sangat konsisten dan kita bekerja keras untuk memenuhi apa yang sudah kita komitmenkan," jelas Presiden Jokowi, dalam keterangan persnya, Jumat 29 Oktober 2021.

Jokowi Beri Tugas Baru ke Luhut Urus Sumber Daya Air Nasional

Presiden Jokowi Bersama Para Dubes Negara Sahabat Tanam Mangrove di Kaltara

Photo :
  • Laily Rachev - Biro Pers Sekretariat Presiden

Tak Ingin Terjebak Retorika

3 Jenderal Termuda di TNI Angkatan Darat, Ada yang Jadi Perisai Hidup Presiden Jokowi

Lebih lanjut Presiden menegaskan, Indonesia mengambil peran strategis itu dengan bertindak langsung atas perubahan iklim yang terjadi. "Kita tidak ingin ikut dalam retorika yang pada akhirnya tidak dapat kita jalankan," katanya.

Peran strategis Indonesia dalam perubahan iklim, harus diakui. Mengingat Indonesia adalah salah satu pemilik hutan tropis dan hutan mangrove terbesar di dunia.

"Sudah menjadi komitmen Indonesia untuk menjadi bagian solusi isu perubahan iklim harus terus diletakkan dalam kerangka pencapaian target SDGs sehingga hasilnya dapat berkelanjutan," katanya. 

Presiden Jokowi menanam mangrove

Photo :
  • Biro Pers Sekretariat Presiden

Mantan Gubernur DKI itu juga memastikan, akan mendatangi paviliun Indonesia. Dia juga akan memaparkan penanganan perubahan iklim di Tanah Air. 

"Saya juga berencana untuk mengunjungi paviliun Indonesia di mana Indonesia akan menunjukkan capaian dan peluang-peluang kerja sama penanganan perubahan iklim," katanya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya