Logo BBC

Pengalaman Pria Ini Makan di Hampir 8.000 Restoran China di AS

David R Chan. BBC Indonesia
David R Chan. BBC Indonesia
Sumber :
  • bbc

"Awalnya, itu hanya pencarian identitas," kata Chan. "Ketertarikan saya pada sejarah China di AS membuat saya mencoba makanan China dan melihat bagaimana rasanya menjadi orang China di berbagai wilayah."

Melalui ini, ia belajar tentang keragaman masakan. Sebelumnya, dia mengaku tidak tahu betapa bervariasinya masakan yang ada.

dim sum
Getty Images
Dim sum adalah masakan khas Kanton.

Makanan Kanton, yang terkenal dengan hidangan dim sumnya yang kecil-kecil, menggunakan bumbu yang ringan agar cita rasa alami dari bahan-bahannya bisa menyatu di lidah.

Masakan Fujian, provinsi yang terletak di pantai, sering menyajikan makanan laut dengan kaldu.

Sementara makanan Sichuan, terkenal dengan hidangan yang kaya merica dan cabai merah yang pedas.

Sepanjang kariernya sebagai pengacara pajak, Chan sering mencicipi makanan China dalam perjalanan bisnisnya ke negara bagian AS, sampai ke Kanada dan Asia.

Tempat terbaik untuk menemukan makanan China otentik yang paling bervariasi di Amerika adalah San Gabriel Valley di LA, daerah kantong imigran China, katanya. Namun, untuk dim sum, San Francisco adalah destinasi terbaik.

Dia pernah makan chow mein yang "luar biasa enak" di Clarksdale, Mississippi, yang memiliki komunitas bersejarah orang China-Amerika sejak 200 tahun yang lalu.