Tiket Kereta di Jerman Bisa Dimakan dengan Tetesan Minyak Ganja

Hanfticket
Sumber :
  • Instagram @myvaay

VIVA – Tiket kereta pada umumnya memang tak memiliki keistimewaan tertentu. Namun, ada yang menarik di Jerman menjelang libur Natal dan tahun baru kali ini. Operator transportasi umum Berlin BVG telah memperkenalkan "tiket hemp" yang dapat dimakan. Dikabarkan bahwa tiket kereta ini mengandung ganja, benarkah?

Waspada Marak Penipuan! Ini Daftar Tempat Resmi Beli Tiket Kereta Cepat Whoosh

Alasan Membuat Inovasi Tiket Kereta yang Bisa Dimakan

Inovasi ini dibuat untuk menjelang Natal tahun ini. Perjalanan jauh memang membuat sedikit stres, terlebih di massa pandemi. Hal ini diharapkan dapat membantu mengurangi stres perjalanan saat Natal dan menghilangkan sifat pemarah.

Tiket KA untuk Libur Natal dan Tahun Baru 2024 Sudah Bisa Dibeli, Catat Tanggalnya

Jerman Legalkan Ganja?

ilustrasi ganja

Photo :
  • U-Report
Tiket Kereta Cepat Jakarta-Bandung Cuma Rp 150.000, Ini Caranya

Perusahaan transportasi telah mengembangkan reputasi untuk kampanye promosi nakal dan yang satu ini memanfaatkan berita yang datang dari koalisi baru Jerman bahwa Jerman bisa menjadi negara Eropa pertama yang melegalkan ganja dan mengizinkan penjualannya untuk tujuan rekreasi.

"Tentu saja ini semua harus diambil dengan sekejap mata Anda," kata juru bicara BVG Jannes Schwentu, menambahkan pesan mereka dengan tiket itu adalah "selama periode Natal yang menegangkan, naik bus atau kereta bawah tanah."jelasnya dikutip dari unionleader.com.

Tiket Mengandung Ganja

Hanfticket

Photo :
  • Instagram @myvaay

BVG mengatakan tiketnya tidak mengandung zat terlarang dan terbuat dari kertas yang dapat dimakan yang ditaburi minyak rami yang berasal dari biji tanaman ganja, dan "dikatakan memiliki efek relaksasi." Minyak hemp yang digunakan dalam tiket tidak mengandung cannabidiol (CBD) atau tetrahydrocannabinol (THC), senyawa kimia yang menimbulkan sensasi tinggi.

Harga Tiket

Tiket, tersedia untuk satu minggu, berharga $9,94 (Rp142 ribu), dan berlaku selama 24 jam.

“Kami sangat menjelaskan bahwa siapa pun yang ingin menggunakan tiket sebagai tiket yang sebenarnya, harap hanya menggigitnya atau memakannya setelah perjalanan Anda,” kata Schwentu.

Apa Itu Minyak Hemp?

Ilustrasi ganja.

Photo :
  • ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A

Hemp oil atau hempseed oil merupakan jenis minyak ekstrak dari biji ganja. Meskipun merupakan olahan ganja, bahan alami ini aman digunakan. Bahkan, khasiatnya sangat kaya untuk kulit mulai dari mengobati jerawat hingga meredakan peradangan.

Tak hanya itu, hempseed oil juga aman digunakan untuk orang dengan berbagai jenis kulit mulai dari kering, kombinasi, hingga berminyak sekalipun. Hal paling unggul dari minyak hemp ini yaitu kandungan asam omega 3, 6, dan juga 9 yang membuat kulit terhidrasi.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya