Logo BBC

Swafoto Ghozali di OpenSea Laku Miliaran Rupiah via Mata Uang Kripto

BBC Indonesia
BBC Indonesia
Sumber :
  • bbc

Di awal tahun 2022, seorang pemuda Indonesia bernama Ghozali meraup untung miliaran rupiah karena swafoto yang dilakukan setiap hari sejak 2017 hingga 2021 laku terjual sebagai "non-fungible token" (NFT) di platform marketplace OpenSea.

Dalam akun Ghozali Everyday di OpenSea, terdapat 933 foto selfie yang dibeli para kolektor dari puluhan ribu hingga belasan juta rupiah per satu foto.

https://twitter.com/Ghozali_Ghozalu/status/1481131534405214211

Platform OpenSea adalah pasar digital bagi para penjual, pembeli, dan kreator aset untuk melakukan transaksi dengan mata uang kripto Ethereum (ETH).

https://twitter.com/alidabdul/status/1481409156561371136

Satu foto bernilai ribuan dolar AS

Fenomena serupa juga terjadi di negara lain, di mana sebuah foto dilelang puluhan juta rupiah.

Sebuah foto anak perempuan Chloe Clem yang memandang ke samping di dalam mobil menimbulkan sensasi dan viral di jagat maya.

Foto yang sebenarnya dapat disebut "tidak istimewa" ternyata dilelang seharga ribuan dolar AS dalam transaksi "non-fungible token" (NFT), cara untuk memiliki gambar digital asli.