Logo BBC

Kisah Remaja 19 Tahun Rancang Pertukaran Organ Demi Selamatkan Ibunya

Aliana dan ibunya. BBC Indonesia
Aliana dan ibunya. BBC Indonesia
Sumber :
  • bbc

Ketika ia mengatakan soal dirinya dan pasien-pasien lain, ia tak hanya menyinggung dirinya dan sang ibu. Dalam operasi ini terdapat dua pasien lain, dua perempuan bersaudara.

Dalam pertukaran organ ini: liver Aliana diperuntukkan untuk salah satu perempuan bersaudara tersebut dan satu ginjal perempuan bersaudara ini didonorkan ke ibu Aliana.

Dua nyawa terselamatkan berkat kesediaan dua orang mendonorkan organ ke orang yang asing -- orang yang tak punya hubungan darah -- guna menyelamatkan nyawa anggota keluarga.

Operasi cangkok ginjal di Nice, Prancis
Getty Images
Kita bisa mendonorkan ginjal karena hampir semua dari kita punya dua ginjal, namun kita hanya perlu satu agar badan kita berfungsi.

Operasi pertukaran organ adalah hasil kerja keras selama dua tahun.

Melalui pertukaran ini, Aliana menyelamatkan sang ibu, Erosalyn, yang selama bertahun-tahun harus menjalani prosedur dialisis atau cuci darah untuk bertahan hidup. Yang juga terselamatkan adalah seorang perempuan lain yang sangat memerlukan liver.

Kita bisa mendonorkan ginjal karena hampir semua dari kita punya dua ginjal, namun kita hanya perlu satu agar badan kita berfungsi.