Logo BBC

Tsunami Tonga: Citra Satelit Tunjukkan Skala Kerusakan Sebelum Sesudah

BBC Indonesia
BBC Indonesia
Sumber :
  • bbc

Letusan dahsyat gunung berapi bawah laut yang memicu tsunami di Tonga, negara pulau di Pasifik, menyebabkan kerusakan parah. Rumah-rumah hancur dan perkampungan tertutup abu tebal.

Pemerintah Tonga mengatakan, negaranya telah dihantam oleh "bencana alam yang tak bisa diprediksi".

Satu-satunya kabel bawah laut, yang menghubungkan Tonga dengan dunia luar, terputus akibat erupsi. Akibatnya, komunikasi ke negara itu mengalami gangguan.

Citra satelit dan foto udara menunjukkan skala kerusakan di sana.

Pelabuhan di ibu kota Nuku`alofa di pulau utama Tongatapu, misalnya, mengalami kerusakan parah. Banyak bangunan di dekat pantai telah rata dengan tanah.

Pelabuhan utama ini diperkirakan hancur akibat gelombang tsunami yang menerjang pulau tersebut, tak lama setelah letusan gunung berapi bawah laut Hunga-Tonga Hunga-Ha`apai.

Baca juga: