Miris, Warga Ghana Minum Air Bersih untuk Pertama Kalinya

Warga Ghana Meminum Air Bersih untuk peratam kalinya
Sumber :
  • Tangkapan layar Instagram @say.viideo

VIVA Dunia – Warga Ghana akhirnya mencicipi air bersih untuk pertama kalinya, Siapa sangka di dunia yang sudah maju seperti ini, masih ada kelompok yang sulit mendapatkan hal yang begitu pokok, yakni air bersih. Warga Ghana, salah satu negara yang berada di benua Afrika akhirnya bisa mendapatkan air bersih setelah bertahun-tahun lamanya. .

Tak Cuma Ngamuk, Wanita Viral Ini Lakukan Pelecehan Verbal saat Mobilnya Digembok Dishub

Benua Afrika terkenal sebagai benua yang tandus dan memiliki wilayah gurun yang luas. Hal tersebut juga menyebabkan beberapa wilayahnya bahkan negara susah dalam mengakses air bersih.

Seperti yang sedang beredar viral di sosial media Instagram, sebuah akun dengan username @Say.viideo membagikan unggahan video yang berisi informasi warga Ghana baru mencicipi air bersih untuk pertama kalinya.

7 Negara dengan Populasi Pedesaan Terbesar di Dunia, Indonesia Nomor 4

Akun tersebut juga menuliskan juga bagaimana kesenjangan ketika di beberapa negara di dunia sudah bisa mengakses air bersih dengan mudah, bahkan bisa pergi ke luar bumi. Tetapi masih terdapat negara yang belum dapat sepenuhnya merasakan nikmatnya air besih.

“Amerika, Uni Emirat Arab dan China udah pada pergi ke Mars. Ternyata di belahan bumi lain ada masyarakat yang seumur hidup baru bisa minum air bersih ????‍??”

Arab Saudi Dirikan Maskapai Baru, Rute Riyadh-Afrika Akan Terealisasi

Di dalam video yang di unggha tersebut bagaimana masyarakat Ghana meminum air yang berasal dari kubangan di wilayah yang terlihat gersang, kemudian dilanjutkan video yang memperlihatkan seorang yang memperkenalkan filter air guna mendapatkan air bersih untuk dikonsumsi.

Video itu juga menunjukkan air yang biasa diminum warga berwarna oranye, seperti bercampur dengan pasir gurun. Sedangkan air yang telah melalui alat filter itu berawrana jernih dan layak diminum.

Air yang telah difilter itu, diberikan kepada warga Ghana yang hadir saat terjadinya pemfilteran air tersebut. Mereka terlihat sangat bahagia dan menikmati setiap tegukan air yang diberikan. Mereka menampilkan senyum kegembiraan di dalam video yang diunggah. Mungkin saja, tidak semua warga Ghana yang merasakan penderitaan itu. Bisa jadi kondisi itu hanya terjadi di salah satu kampung di Ghana. 

Lantas, video yang diunggah tersebut menerima banyak pujian. Kebanyaka netizen yang berkomentar mengucapkan rasa syukur, karena hidup di Indonesia yang mudah mengakses air bersih untuk kehidupan sehari-hari.

“Kita bersyukur di indo tidak mengalami kekeringan kita di indo sering hujan terus tuh berkah rahmat dari allah kalo ditempat lain dia sibuk mencari air di ghana ????????????”

“Wah... Knapa aqua gak ekspor minumannya kesana... Kan bisa jadi ladang bisnis”

“Kok gw senyum² sendiri ya liat ni video”

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya