Warga Rusia Masif Kabur dari Negaranya, Antre Perbatasan hingga 7 Jam

Para penumpang dari Moskow tiba di Bandara Belgrade, Serbia, 21 September 2022
Sumber :
  • AP Photo/Darko Vojinovic

VIVA Dunia – Antrean panjang mengular dilaporkan masih terjadi di titik-titik perbatasan Rusia dengan negara-negara tetangganya yang dilakukan warga Rusia dengan membeli tiket sekali perjalanan atau one way saja. Mereka disebut kebanyakan meninggalkan Rusia demi menghindari perekrutan militer dan tugas wajib mobilisasi prajurit ke Ukraina yang didengungkan Presiden Putin.

Marah Anggotanya Disiksa, ISIS Rilis Video Ancam Bunuh Presiden Putin: Berhenti Siksa Anggota Kami!

Diketahui bahwa dua hari lalu Presiden Putin mengumumkan akan melakukan mobilisasi parsial komponen cadangan ke Ukraina dan mereka diminta untuk melayani di medan perang. Tiket keluar Rusia kemudian ludes terjual terutama ke negara-negara yang bebas visa dengan Rusia dan negara tetangganya Serbia. Selain itu Georgia juga menjadi pilihan tanpa harus naik pesawat.

Polisi Rusia menangkap para demonstran menentang mobilisasi tentara cadangan.

Photo :
  • VOA Photo.
Rusia Sebut AS Buru-buru Tuduh ISIS Atas Serangan Gedung Konser di Moskow

Di perbatasan pintu masuk Georgia misalnya terjadi antrean panjang hingga bermil-mil diduga para pria yang ingin menghindari jadi petempur Putin. Seorang pria yang meminta tak dikutip namanya dan hanya panggilan Rayhan mengatakan kepada laman BBC.com bahwa dia langsung mengambil paspornya dan pergi menuju perbatasan tanpa banyak membawa barang. Hal itu dia lakukan segera setelah Putin umumkan mobilisasi militer.

Dilaporkan bahwa hingga Kamis malam, 22 September 2022, pintu perbatasan Uppers Lars dipadati warga Rusia dengan anteran hingga 3 miles atau sekitar 5 kilometer. Oleh karena itu untuk bisa melewati pengecekan di perbatasan saja butuh waktu hingga 7 jam lamanya.

Israel Gempur RS Al-Shifa Gaza, 200 Warga Palestina Tewas

Presiden Rusia Vladimir Putin dalam pidatonya

Photo :
  • Gavriil Grigorov, Sputnik, Kremlin Pool Photo via AP

Georgia diketahui salah satu negara tetangga Rusia yang bisa dimasuki tanpa visa. Sementara Finlandia yang juga tidak terlalu jauh dan berbagi perbatasan hingga 800 miles dengan wilayah Rusia perlu dimasuki dengan visa terlebih dahulu. Sekalipun demikian pergerakan masuk ke Finlandia juga dilaporkan meningkat meski tak antre berjam-jam.

Sementara tujuan lainnya adalah Belgrade, Istanbul dan Dubai. Pencarian tiket online menunjukkan sebagian besar tiket dalam 3 hari terakhir ludes dan tersisa tiket dengan harga yang amat mahal.

Polisi Rusia menangkap para demonstran menentang mobilisasi tentara cadangan.

Photo :
  • AP Photo.

Demonstrasi menentang instruksi Putin ini kemarin juga dilaporkan terjadi di Rusia. Diketahui selama beberapa hari ini ribuan orang sudah ditangkap aparat. Tak hanya itu, muncul informasi bahwa pemerintah Rusia akan mendaftarkan paksa pengunjuk rasa yang ditangkap bergabung dengan tentara memerangi Ukraina kalau tak mau dihukum penjara 10 tahun.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya