PM Inggris Rishi Sunak Turut Berduka Atas Bencana Gempa di Cianjur

Perdana Menteri Inggris (PM Inggris) Rishi Sunak
Sumber :
  • AP Photo/David Cliff

VIVA Dunia – Perdana Menteri InggrisRishi Sunak, mengucapkan duka yang mendalam atas insiden gempa bumi yang melanda Cianjur, Jawa Barat, pada Senin, 21 November 2022. 

Sulsel Terdampak Cuaca Ekstrem dan Waspada Bencana Hidrometeorologi, Menurut BMKG

Melalui akun Twitter pribadinya @RishiSunak, PM Inggria itu mengaku terkejut atas gempa bumi yang melanda salah satu wilayah di Indonesia. 

"Saya terkejut atas bencana mengerikan yang terjadi di Indonesia," tulis Sunak dalam Twitternya pada Selasa, 22 November 2022. 

Serius Berpolitik, Verrell Bramasta Mau Belajar ke Inggris Dulu Sebelum Dilantik Jadi Anggota DPR

Dia juga menyampaikan bahwa baru saja pada minggu lalu dia berada di Indonesia dan merasakan kehangatan serta kemurahan hati kebaikan orang Indonesia. 

Rumah warga rusak berat terdampak gempa magnitudo 5,6 di Cianjur Jawa Barat

Photo :
  • AP Photo/Tatan Syuflana
Ini 5 Sistem Pertahanan Udara Israel yang Bekerja Lembur Cegat Rudal Balistik Iran

"Baru minggu lalu saya merasakan kehangatan, kemurahan hati, dan kebaikan orang Indonesia. Saya turut berduka atas kejadian ini," tambahnya. 

Selain itu, Sunak juga menyampaikan dukungannya pada Presisen Jokowi dan menyatakan bahwa Inggris bersama Indonesia dalam masa-masa sulit. 

"Inggris mendukung Anda @jokowi dan seluruh rakyat Indonesia di masa sulit ini." 

Sebelumnya, Sunak sempat menghadiri pertemuan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20, yang berlangsung di Bali, pada 15-16 November 2022.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya