Arab Saudi Gelontorkan Bantuan Sembako untuk Indonesia Sekitar Rp7 Miliar

VIVA Militer: King Salman.
VIVA Militer: King Salman.
Sumber :

VIVA Dunia – Kerajaan Arab Saudi melalui King Salman Relief, memberikan bantuan sekitar Rp7 miliar untuk Indonesia. Bantuan kemanusiaan tersebut merupakan sembako bagi warga miskin yang berada di Indonesia. 

Duta Besar Arab Saudi untuk Indonesia Faisal Abdullah Al-Amudi mengatakan bahwa alasan negaranya memberikan bantuan tersebut karena Indonesia merupakan salah satu negara berpenduduk Muslim terbesar di dunia. 

"King Salman Relief memberikan bantuan kemanusiaan ini untuk negara Indonesia, karena Indonesia adalah negara berpenduduk Muslim yang sangat besar, kata Faisal saat berada dalam acara Paket Pangan Untuk Republik Indonesia Tahun 2023, Senin, 20 Maret 2023. 

Ilustrasi Sembako.

Ilustrasi Sembako.

Photo :

Paket sembako dari Raja Salman itu juga nantinya akan didistribusikan di empat provinsi berbeda yakni DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Banten. 

"Paket sembako kurang lebih satu paket, mendekati Rp1 juta, yang didistribusikan sesuai dengan ketentuan di empat provinsi," ujar Ketua Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Noor Achmad. 

Adapun penerima paket bantuan sembako tersebut adalah masyarakat miskin, ojol, kelompok-kelompok rentan, dan sebagian untuk korban gempa. 

Sebagai informasi, angka kemiskinan di Indonesia cukup memprihantinkan hingga menyentuh 36,67 juta dan 5 juta diantaranya mengalami kemiskinan yang ekstrem. 

Siswi SMP Arab Saudi Dihukum 18 Tahun Penjara karena Kritik Pemerintah di Sosmed

Oleh sebab itu, Noor berharap bahwa bantuan ini dapat meringankan masyarakat Indonesia dalam memasuki bulan Suci Ramadan, dan menikmati buka bersama dengan makanan sehat.

Ketua DPR sekaligus Ketua DPP PDIP Puan Maharani

Puan soal Megawati dan Prabowo: Enggak Duduk Dibilang Musuhan, Duduk Bareng Ada Apa Sih

Puan Maharani buka suara soal peristiwa Prabowo Subianto duduk bareng dengan Megawati Soekarnoputri ketika keduanya menghadiri peringatan Hari Nasional Arab Saudi.

img_title
VIVA.co.id
26 September 2023