AS Tangguhkan Pengiriman Barang dari China dan Hong Kong
- ANTARA/Xinhua.
Washington, VIVA – Layanan Pos Amerika Serikat (AS), mengatakan bahwa pihaknya telah menangguhkan sementara penerimaan paket internasional yang masuk dari China dan Hong Kong hingga pemberitahuan lebih lanjut.
Melansir dari CNN Internasional, Rabu 5 Februari 2025, pihak pengiriman tidak memberikan alasan penangguhan tersebut, tetapi aliran surat tidak akan terpengaruh.
Kapal yang membawa barang-barang ekspor dan peti kemas China. (Foto ilustrasi)
Pengumuman tersebut muncul beberapa hari setelah Presiden AS Donald Trump menandatangani perintah eksekutif yang mengakhiri pengecualian "de minimis", aturan lama yang memungkinkan siapa pun, termasuk eksportir, untuk mengirim paket senilai kurang dari US$ 800 ke Amerika Serikat tanpa bea atau perlu menjalani pemeriksaan.
Aturan baru tersebut kemungkinan akan memengaruhi situs e-commerce seperti Shein dan Temu, yang telah membangun model bisnis raksasa mereka di AS.
Pembatasan yang dilonggarkan dan pengecualian pajak pada produk murah telah memungkinkan lebih dari satu miliar paket mengalir ke AS dengan harga rendah bagi konsumen yang mencari diskon untuk pakaian hingga perlengkapan rumah tangga.
VIVA Militer: Presiden AS, Donald Trump, dan Presiden China, Xi Jinping
- Asia Times
Meskipun tidak jelas apakah penangguhan tersebut terkait dengan perintah eksekutif, namun para ahli mengatakan bahwa pengiriman paket internasional ke AS akan "diperlambat" jika setiap paket harus diperiksa.
Saat ini, Bea Cukai dan Perlindungan Perbatasan AS memiliki kewenangan untuk membuka dan memeriksa semua paket internasional, meskipun dalam praktiknya tidak membuka setiap barang.