AS Tuntut Penjelasan Pakistan Soal Osama

Osama bin Laden Tewas
Sumber :
  • AP Photo/Mazhar Ali Khan

VIVAnews - Pemerintah Amerika Serikat menuntut penjelasan dari pemerintah Pakistan mengenai Osama bin Laden yang bisa bersembunyi lama di Pakistan. 

Terpopuler: Sakit yang Diidap Parto sampai Syifa Hadju Pernah Diperingatkan oleh Raffi Ahmad

Apalagi, tempat persembunyian Osama merupakan kediaman bernilai jutaan dollar di kawasan dekat dengan tempat latihan militer Pakistan.

John Brennan, penasihat kontra-teroris Presiden Barack Obama, mempertanyakan persembunyian Osama yang cenderung terbuka. 

Rizky Nazar Angkat Bicara Soal Dugaan Selingkuh, Beberkan Hal Ini

"Kami heran kenapa Osama bisa bersembunyi untuk sekian lama," kata Brennan, seperti dikutip dari The Guardian.

Brennan bahkan berani mengatakan Osama merasa nyaman bersembunyi di negeri seribu madrasah tersebut.

Followers TikToker Gali Loss Melejit Buntut Konten Hewan Ngaji, Polisi: Dia Tak Berpikir Panjang

"Tidak mungkin Bin Laden tidak merasa nyaman dengan 'dukungan sistem' di Pakistan," ucap Brenner.

Osama tewas usai diserang pasukan khusus AS di kota Abbotabad, Pakistan. Dalam sebuah serangan ke kediaman yang jadi persembunyiannya, Osama berhasil ditembak di kepala. 

Kematian Osama bin Laden sendiri diumumkan langsung oleh Barack Obama di Gedung Putih kemarin. Ribuan rakyat AS langsung berkumpul di depan Gedung Putih usai Obama mengumumkan kematian Osama. (umi)


Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya