Dubes Korea: Sintaksis Bahasa Indonesia Rumit

Duta Besar Korea Selatan, Kim Young Soon.
Sumber :
  • VIVAnews/Denny Armandhanu

VIVAnews - Bagi kebanyakan pelajar asing, bahasa Indonesia merupakan salah satu bahasa yang cukup rumit untuk dipelajari. Tak terkecuali bagi Duta Besar Korea Selatan, Kim Young Soon.

"Saya tidak mempelajari linguistik, tapi menurut saya sintaksis Bahasa Indonesia cukup rumit. Saya mengetahui sintaksis bahasa Jepang, China, atau Turki, dan menurut saya Bahasa Indonesia memiliki sintaksis yang unik," kata Kim ketika ditemui usai pembukaan Pusat Kebudayaan Korea pada Senin, 18 Juli 2011.

Aspek lain dari Bahasa Indonesia yang menurutnya cukup rumit adalah pelafalan. Dubes Korea yang baru tiga bulan menjabat ini mengaku agak kesulitan melafalkan kata-kata yang memuat unsur -ng.

Ia juga mengaku masih kesulitan berhitung dalam Bahasa Indonesia dan melafalkan kata-kata tertentu yang dianggapnya mirip.

Walaupun dianggap cukup rumit, hal itu tetap tak mengurangi minat Kim untuk belajar. Menurutnya, selain menarik untuk dipelajari, kemampuan berbahasa Indonesianya diyakini akan menunjang pekerjaannya sebagai duta besar.

"Saya akan belajar bahasa Indonesia dengan rajin. Bulan depan, saya sudah bicara dengan baik," katanya dalam Bahasa Indonesia yang terpatah-patah. (umi)

Terpopuler: Pengakuan Shin Tae-yong ke Ernando, Kata Pelatih Australia Usai Dihajar Timnas Indonesia
Ilustrasi perkelahian dan pengeroyokan.

Detik-detik Pelaku Dugaan Pelecehan Seksual Anak di Bawah Umur Diamuk Massa

Saat hendak diamankan, massa yang geram sempat menghakimi pelaku berulang kali hingga babak belur. Bahkan polisi sempat dibuat kewalahan dengan banyaknay massa.

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024