Malaysia Selamatkan 46 WNI Penyelundup

TKI Ilegal yang Dideportasi dari Malaysia Tiba di Tanjungpinang
Sumber :

VIVAnews - Malaysia menyelamatkan 46 warga Indonesia saat perahu yang mereka tumpangi tenggelam. Mereka diduga ingin menyelundup kembali ke Malaysia setelah dipulangkan pihak berwenang.

Menurut seorang pejabat Badan Penegakan Maritim Malaysia, seperti yang dimuat laman harian The Straits Times hari ini mengatakan bahwa para warga Indonesia itu dicurigai sebagai imigran ilegal. Perahu yang mereka tumpangi mengalami kerusakan mesin sebelum akhirnya kandas di lepas pantai negara bagian Johor pada Selasa dini hari waktu setempat.

Peristiwa itu terjadi di tengah cuaca buruk. Menurut pejabat yang tidak mau disebutkan namanya itu, awak kapal mengirim panggilan darurat namun petugas maritim perlu waktu sepuluh jam untuk menemukan mereka. Para imigran itu berhasil diselamatkan beberapa saat sebelum perahu mereka tenggelam.

Mereka lalu harus menjalani pemeriksaan, namun kapten kapal berhasil kabur saat perahunya tenggelam. Sebelum tenggelam, perahu itu direncanakan menuju Pulau Batam, namun tampaknya berupaya menyusup lagi ke Malaysia.

Sejak awal tahun ini, menurut The Straits Times, ratusan WNI ditahan di Malaysia karena berupaya masuk ke negeri itu secara ilegal. Mereka berupaya mencari kerja, baik sebagai buruh bangunan maupun pekerjaan lain di sana.

Bulan lalu, tujuh WNI dikabarkan hilang dan 17 lainnya berhasil diselamatkan setelah perahu mereka terbalik di lepas pantai Johor. (eh)

KCIC Minta Maaf Kecepatan Whoosh Dikurangi karena Hujan Deras
Menpora Dito bertemu dengan Menteri Pendidikan UEA Ahmad Belhoul Al Falasi

UEA Dukung Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2027

Menpora Dito bertemu dengan Menteri Ahmad Belhoul yang menyampaikan dukungan dari UEA kepada Indonesia untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 FIFA. 

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024