Teroris Norwegia Mengaku Beraksi Sendiri

Anders Behring Breivik
Sumber :
  • AP Photo/Twitter Anders Behring Breivik

VIVAnews - Anders Behring Breiving, pelaku pengeboman di Oslo dan penembakan brutal di Pulau Utoya, Norwegia mengaku melakukan aksinya seorang diri. Ia melakukan tembakan brutal menewaskan lebih 80 orang sekitar dua jam usah bom berkekuatan besar meledak.

"Tersangka menyatakan ia beraksi seorang diri, namun polisi harus tetap memverifikasi lagi ucapannya. Keterangan para saksi penembakan di pulau Utoya membuat kami tidak yakin mengenai kepastian jumlah pelaku," kata Kepala Polisi Sveinung Sponheim, seperti dilansir dari laman BBC, Minggu, 25 Juli 2011.

Sponheim menambahkan, polisi masih menelusuri kemungkinan keterlibatan orang lain dalam tragedi ini. Breivik sendiri, diakuinya, sudah cukup bersikap kooperatif saat diinterogasi. Pria yang menganut paham sayap kanan ekstrim berusia 32 tahun itu dijerat tuduhan tindakan terorisme. Ia dijadwalkan menjalani sidang pertamanya Senin besok.

Pengacara Breivik, Geir Lippestad, menyatakan bahwa kliennya sudah lama merencanakan penembakan dan pemboman ini. Kliennya sendiri menganggap kebrutalan yang dilakukannya itu merupakan suatu keharusan, meskipun sangat mengerikan.

Norwegia tengah mengalami masa berkabung nasional akibat dua tragedi kemanusiaan yang terjadi Jumat lalu itu. PM Norwegia beserta Raja dan Ratu Norwegia tampak menghadiri acara yang diadakan Katedral Oslo untuk mengenang para korban tewas. Mereka meletakkan bunga putih tanda dukacita diluar katedral.

Sedikitnya 92 orang dinyatakan tewas dalam penembakan dan pengeboman yang dilakukan Breivik. Empat orang di Pulau Utoya dinyatakan hilang, dan polisi masih terus melakukan pencarian di sekitar pulau. Mereka diperkirakan tenggelem saat berusaha menyelamatkan diri untuk berenang.

Sementara itu, jumlah korban tewas akibat pengeboman kantor PM Norwegia diperkirakan akan terus meningkat karena banyaknya jenazah yang belum dapat dievakuasi.

Teuku Rifnu Wikana Ungkap Kronologi Tabrak Lari yang Menimpa Keluarganya

Presiden Jokowi Terima Kunjungan Menlu Cina Wang Yi

 Presiden Joko Widodo (Jokowi) menerima kunjungan kehormatan Menteri Luar Negeri Cina, Wang Yi, di Istana Negara.

img_title
VIVA.co.id
18 April 2024