Latih Serangan, Breivik Gunakan Game Online

Foto Anders Behring Breivik di Facebook
Sumber :
  • AP Photo/via Scanpix

VIVAnews - Permainan perang di dunia maya terlihat sangat nyata dalam menggambarkan situasi asli di lapangan. Hal inilah yang membuat teroris Norwegia menggunakan permainan ini sebagai sarana latihan simulasi penyerangan.

Hal ini diungkapkan Anders Behring Breivik pada manifesto setebal 1.500 halaman yang dibuatnya. Pada salah satu bab, Breivik menyebutkan dia menggunakan permainan game World of Warcraft dan Call of Duty: Modern Warfare 2, untuk mempersiapkan serangannya Jumat pekan lalu.

Dalam melakukan simulasi, dia bermain dengan seorang simpatisan partai sayap kanan Belanda yang dikenal dengan nama pemain WoW. Breivik mengaku mempercayai WoW karena berpaham sama.

"Saya baru saja membeli permainan Modern Warfare 2. Ini adalah simulasi militer terbaik yang pernah ada dan ini adalah salah satu permainan terbaik tahun ini. Saya menggunakan permainan ini sebagai simulasi latihan serang," kata Breivik dikutip dari laman Irish Times, Selasa, 26 Juli 2011.

Lawan mainnya, WoW, yang bernama asli, Jeroen Rink, mengaku kaget dengan aksi Breivik yang menewaskan sedikitnya 76 orang. Rink mengatakan Breivik memang seorang berpaham kanan, namun dia tidak menyangka lelaki 32 tahun berani bertindak nekat.

"Kami berbicara politik beberapa kali dan saya kira dia cukup radikal. Saya kaget ketika tahu Anders adalah pelaku dibalik penyerangan di Oslo," ujar Rink.

Anders mendekati Rink ketika tahu lelaki ini adalah simpatisan partai PVV (Partai Kebebasan), partainya politikus Belanda pembenci Islam, Geert Wilders. Rink mengatakan Anders memberikannya sebuah alamat di internet yang isinya mengejutkan.

"Saya terkejut. situs itu berisi propaganda, termasuk video dan foto. Juga ada foto Anders, memegang senjata," kata Rink.

Pengadilan pertama Breivik berlangsung kemarin di Oslo. Pada pengadilan tersebut, Breivik mengungkapkan dua sel teroris sayap kanan lainnya yang bersekongkol. Breivik menyatakan dirinya tidak bersalah dan mengaku tindakannya dilakukan demi kelangsungan hidup rakyat Norwegia.

Tetap Gunakan Sirekap di Pilkada Serentak, KPU: Kami Punya Kewajiban untuk Terbuka
Ilustrasi menikah adat Jawa.

Viral MUA Ceritakan Kisah Pengantin Kesurupan Gegara Tidak Ziarah Kubur Sebelum Nikah

Sebuah kisah menarik datang dari seorang MUA yang membagikan momen ketika seorang pengantin kesurupan gegara tidak berziarah kubur sebelum acara pernikahan.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024