FOTO: Aksi Occupy Wall Street di New York

Aksi demo Occupy Wall Street
Sumber :
  • REUTERS/ Shannon Stapleton

VIVAnews - Ratusan massa gerakan Occupy Wall Street menggelar aksi mereka di Zucotti Park, New York, yang dekat dengan kawasan keuangan Wall Street. Konsisten dengan tuntutan sebelumnya, mereka meminta dihentikannya keserakahan korporasi dan reformasi ekonomi.

Massa yang menamakan diri mereka 99 persen ini mengenakan berbagai macam atribut dan mengusung poster menyuarakan tuntutan mereka. Massa datang dari berbagai kalangan, di antaranya mahasiswa, pelajar, buruh, bahkan selebritis. Sebagian besar peserta aksi adalah para anggota berbagai serikat buruh.

Siapa kira demonstrasi yang dimulai di New York awal Oktober ini menjadi pemicu demonstrasi serupa di seluruh dunia. Menurut laman The Washington Post, selain di AS, aksi ini dilakukan di 900 kota di Eropa, Afrika dan Asia.

Demonstrasi berakhir rusuh di Roma, Italia, saat demonstran terlibat baku hantam dengan pasukan keamanan. Dalam rekaman stasiun televisi, polisi menembakkan gas air mata ke arah massa yang beringas membakar mobil dan mesin ATM. Dilaporkan, puluhan orang dari kedua kubu menderita luka-luka.

Foto demo Occupy Wall Street dapat dilihat di tautan ini.

Gabung Prabowo-Gibran Sebagai Pilihan Baik, Surya Paloh: Ini Pilihan Saya, Pilihan Nasdem
Xiaomi, Redmi Pad Pro 2024

Xiaomi Redmi Pad Pro Dirilis Global, Intip Spesifikasi dan Harganya

Redmi Pad Pro menawarkan layar besar 12,1 inci dengan refresh rate 120Hz, performa tangguh dari Snapdragon 7s Gen 2, dan baterai 10.000 mAh yang tahan lama hingga berjam.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024