Qantas Stop, Ribuan Penumpang Terlantar

Penumpang Qantas Airways terlantar di Singapura
Sumber :
  • REUTERS/ Tim Chong

VIVAnews - Maskapai penerbangan nasional Australia, Qantas, berhenti beroperasi. Keputusan ini mengakibatkan ratusan penerbangan batal, yang otomatis membuat ribuan penumpang terlantar.

Seperti dikutip dari news.com.au, saat keputusan itu dibacakan, Sabtu, 29 Oktober 2011, ada 12 pesawat yang sudah siap terbang. Artinya, sejumlah penumpang yang sudah siap boarding batal terbang.

Di saat yang sama, ada sekitar 7.000 penumpang di dalam 64 pesawat Qantas yang sedang mengudara. Mereka termasuk penumpang yang beruntung karena masih terlayani sampai di bandara tujuan. Namun, mereka yang hanya transit harus mencari masakapai lain untuk melanjutkan penerbangan.

"Pesawat-pesawat yang saat ini berada di udara akan menyelesaikan tugas-tugas mereka. Namun, tak akan ada lagi keberangkatan domestik ataupun keberangkatan internasional Qantas di manapun di dunia," kata pejabat eksekutif Qantas, Alan Joyce.

Keputusan mengejutkan itu mengakibatkan 108 pesawat yang beroperasi di 22 bandara terkena dampak. Diperkirakan ada sekitar 13.000 penumpang yang sudah memegang tiket penerbangan telantar dalam 24 jam sejak pengumuman dibacakan.

Qantas meminta para calon penumpang untuk tak pergi ke bandara sampai ada informasi lebih lanjut. Maskapai yang siap merugi jutaan dollar setiap hari itu menjanjikan fasilitas pengembalian dana penuh atau pemesanan ulang bagi calon penumpang yang ingin menunda perjalanan.

Mereka meminta calon penumpang memantau situs qantas.com, atau akun Qantas di Twitter dan Facebook untuk perkembangan informasi terbaru.

Dalam sebuah pengumuman yang mengejutkan, Qantas memutuskan untuk merumahkan seluruh pegawainya, terhitung Senin, 31 Oktober 2011. Keputusan ini terkait konflik dengan pekerja yang kian memanas selama beberapa waktu terakhir. (umi)

LIVE: Momen Bersejarah Raja Aibon Serahkan Tongkat Komandan Pasukan Tengkorak TNI ke Letkol Danu
Catherine Wilson

Terpopuler: Catherine Wilson Malu sampai Atta Halilintar Kirim Doa

Round-up dari kanal Showbiz pada Jumat, 19 April 2024. Salah satunya tentang Catherine Wilson yang merasa malu karena mobil pemberian Idham Masse ditarik leasing.

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024