Menakertrans: Kasus TKI Juga Urusan Kemlu

Menakertrans Muhaimin Iskandar Berkunjung ke Redaksi VIVAnews
Sumber :
  • VIVAnews/Anhar Rizki Affandi

VIVANews - Pengiriman tenaga kerja Indonesia ke luar negeri bukanlah perkara mudah. Menteri tenaga kerja dan transmigrasi Muhaimin Iskandar menjelaskan bahwa terdapat belasan instansi yang menangani masalah ini.

"Terdapat 17 instansi terkait. Mulai dari Kemendagri, Kemlu dan Kemendagri," kata Muhaimin saat berkunjung ke kantor VIVAnews, Selasa 29 November 2011.

Dia menjelaskan bahwa ke 17 instansi ini bekerja bersama untuk mengirim para TKI ke luar negeri. Jika terjadi permasalahan di luar negeri, misalnya TKI melakukan tindak kriminal, Muhaimin menjelaskan bahwa ini adalah urusan Kementerian Luar Negeri. 

"Memang begitu di luar negeri, langsung KBRI dan KJRI yang menangani. Leading sectornya di kemlu," kata Muhaimin.

Dia mengatakan fungsi kemenakertrans hanyalah sebagai staf teknis karena paspornya hanyalah paspor biru atau paspor dinas. Adanya banyak informasi palsu soal tenaga kerja, jelasnya, biasanya terjadi di tataran pemerintah daerah.

Lelaki yang akrab disapa Cak Imin ini menjelaskan bahwa pendanaan perlindungan TKI merupakan kontribusi dari berbagai kementerian. Direktorat perlindungan WNI di Kemlu, ujarnya, memiliki anggaran hingga ratusan miliar. Bahkan, anggaran ini tersisa puluhan miliar setiap tahunnya. 

"Kalau dana kita (Kemenakertrans) kecil, paling 15-20 miliar," kata Muhaimin.

"Akhir-akhir ini kemlu punya concern yang tinggi soal perlindungan TKI. Empat tahun yang lalu tidak demikian. Masalah ini dulu tidak termasuk dalam agenda diplomasi. Ini adalah fenomena baru," lanjutnya lagi.

Direktur Perlindungan WNI dan Bantuan Hukum Kemlu, Tatang Razak, mengatakan direktorat yang dipimpinnya sebenarnya telah ada sejak sepuluh tahun lalu. Namun memang permasalahan terkait TKW baru mencuat belakangan ini.

"Faktanya, pada tahun 2001 sudah dibentuk direktorat perlindungan TKI. Kala itu menlunya adalah Hassan Wirajuda. Dia meramalkan isu perlindungan akan menjadi isu yang sensitif," kata Tatang.

One Way Arus Balik Tol Kalikangkung, Pemudik Diimbau Kooperatif Ikuti Arahan Petugas
Ilustrasi Lansia

Wanita Lansia di Jaksel Ngaku Diperkosa Handphone, Polisi Duga Halusinasi

Seorang nenek lanjut usia inisial M (79) mengalami nasib miris karena berhalusinasi mengakui bahwa dirinya sudah diperkosa oleh sebuah handphone.

img_title
VIVA.co.id
14 April 2024