Kapal Pengangkut Imigran Ilegal Terbalik di Makau

Ilustrasi kapal manusia perahu
Sumber :
  • REUTERS
VIVA.co.id
Vietnam Kirim Peluncur Roket ke Laut China Selatan
- Sebuah perahu cepat yang digunakan untuk mengangkut belasan imigran ilegal dari daratan Tiongkok terbalik di lepas laut Makau pada hari ini. Sebanyak 14 imigran ilegal dilaporkan masih hilang dan belum ditemukan.

Tiongkok Bangun Hanggar Pesawat di Laut China Selatan

Harian Hong Kong,
Datang Sebagai Turis ke Jerman, Malah Dikira Imigran
South China Morning Post (SCMP) , Jumat, 27 Februari 2015 melansir operasi pencarian dan evakuasi kini masih berlangsung di Estrada De Hac Sa Coloane pada pagi tadi. Berdasarkan informasi dari petugas pemadam kebakaran Makau, lima orang yang terdiri dari tiga pria dan dua wanita berhasil diselamatkan.


Sementara satu pria telah dilarikan ke rumah sakit. Empat orang lainnya ditahan oleh polisi.


Proses pencarian dilakukan usai Bea Cukai Makau menerima sebuah laporan dari otoritas berwenang pada pukul 04.50 waktu setempat.


"Tiga orang dilaporkan berenang ke tepi pantai dan tim penyelamat mengevakuasi korban lainnya di tengah lautan," ujar laporan polisi.


Menurut tim penyelamat, ada sekitar 19 orang di perahu itu. Mereka termasuk pengemudi, dua kru dan 16 imigran ilegal.


Perahu itu kini tengah disita oleh petugas Bea Cukai Makau. Proses pencarian dilaporkan mengalami hambatan karena kencangnya angin. (ren)



![vivamore = "
Baca Juga
:"]

Baca juga:

[/vivamore]
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya