Imigran Suriah Ditangkap di Jerman

Sumber :
  • REUTERS/Shailesh Andrade
VIVA.co.id
Menteri Jerman: Pemakaian Burkini di Sekolah Harus Diizinkan
- Seorang imigran asal Suriah ditangkap di pusat pengungsi di Utara Rhine-Westphalia, Jerman. Ia dituduh memiliki hubungan dengan kelompok militan ISIS.

Mendagri Baru Jerman: Islam 'Tidak Punya' Tempat di Jerman

Leeth Abdalhmeed (31), ditahan di tempat penampungan pengungsi di Unna-Massen, Sonja Frodermann, Jerman. Menurut
Wanita Sadis, Tiap Melahirkan Masukkan Bayinya ke Freezer
Politico.com, Abdalhmeed tiba di tempat penampungan pada tanggal 2 Desember 2015. Ia tinggal di penampungan yang dioperasikan oleh organisasi Palang Merah bersama beberapa anggota keluarganya.


Pihak berwenang mengeluarkan peringatan siaga setelah oposisi Suriah menyebarkan gambar dari seorang pria anggotanya melalui media sosial. Gambar tersebut dikabarkan sangat mirip dengan wajah Abdalhmeed.


“Kita tidak harus mencurigai para pengungsi. Namun kekhawatiran akan potensi ancaman di antara pengungsi memang ada,” kata Wolfgang Bosbach, seorang anggota parlemen dan anggota partai Uni Kristen Demokrat Kanselir pimpinan Angela Merkel.


Polisi Jerman juga menggerebek dua rumah di Berlin karena jaksa mencurigai penghuninya merencanakan serangan teroris serta terlibat dalam kepemilikan senjata ilegal. Beberapa senjata, laptop dan ponsel disita oleh pihak berwenang. Sementara itu kepolisian Austria juga menangkap dua orang pria di penampungan pengungsi di Salzburg, yang dicurigai terlibat dalam serangan Paris bulan lalu.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya