Sadis, Pria di Jambi Bacok Kepala Istri Pakai Parang

Ilustrasi penganiayaan.
Sumber :
  • Freepik

VIVA – Malang nasib seorang ibu rumah tangga bernama Rosdianti (28 tahun) warga Dusun Rantau Ikil, Kecamatan Jujuhan, Kabupaten Bungo, Jambi dibacok oleh suami sendiri di bagian kepala. Akibat hal itu Rosdianti harus dirawat intensif di rumah sakit. 

Aniaya Pecalang di Bali, Polisi Tangkap Dua Bule Amerika

Informasi dihimpun VIVA, kejadian pembacokan diketahui Kamis dinihari, 29 oktober 2020 sekitar pukul 01.00 WIB. Korban dan pelaku bernama Aang, dinihari bertengkar lalu, pelaku langsung menganiaya korban sampai membacok kepala bagian kiri korban dengan parang panjang sehingga korban mengalami luka parah dan langsung dilarikan ke rumah sakit oleh pihak keluarga, sedangkan pelaku langsung kabur. 

Kapolres Bungo, AKBP Mokhamad Lutfi membenarkan ada kejadian keributan rumah tangga yakni suami-istri di Dusun Rantau Ikil sampai salah satu orang menjadi korban bernama Rosdiandi dibacok suami sendiri di bagian kepala dan beruntung masih selamat. 

Siswa SMKN di Nias Selatan Tewas Diduga Aniaya, Kepala Sekolah Jadi Tersangka

"Ya benar ada kejadian KDRT sampai satu orang luka parah di bagian kepala karena dibacok suami sendiri pakai parang," ujarnya.

Mokhamad menceritakan, kejadian bermula malam dinihari yang saat itu dua anak korban tertidur, namun mendengar keributan langsung terbangun dan melihat ibu kandung korban sudah bersimbah darah di bagian kepala, korban yang saat itu menghampiri anaknya juga langsung teriak minta tolong kepada warga sementara pelaku langsung kabur. 

Pengakuan Mengejutkan Wanita yang Bunuh Keponakan Lalu Disembunyikan di Tempat Dupa

"Anak Korban sempat terbangun dan melihat ibu kandungnya sudah bersimbah darah setelah itu langsung teriak minta tolong," jelasnya Kamis, 29 oktober 2020.

Mokhamad mengatakan, tidak hanya kepala korban dibacok, korban juga mengalami luka di bagian tangan dan jari serta tubuh lainnya dan sampai saat ini pelaku terus diburu pihak kepolisian. 

"Kita belum tahu motifnya apa, karena korban masih dirawat intensif sementara pelaku masih diburu pihak kepolisian," cetusnya.
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya