-
VIVA – Aksi penculikan oleh empat orang pemuda digagalkan Polres Metro Jakarta Selatan. Korban yang juga laki-laki itu disekap di salah satu rumah di kawasan Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi.
Kasus ini sendiri terungkap usai polisi dapat laporan dari pihak keluarga yang kehilangan kontak dengan korban berinisial BH itu.
Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Metro Jakarta Selatan, Ajun Komisaris Besar Polisi Jimmy Christian Samma mengatakan, BH tinggal seorang diri di Jalan Tebet Timur Dalam Raya, Jakarta Selatan.
"Kakaknya mencoba menghubungi adiknya lewat sambungan telepon tapi tidak pernah bisa," ucap dia kepada wartawan, Sabtu 6 Maret 2021.
Baca juga: Polisi Pastikan Kelas ‘Yoga Orgasme’ oleh WNA di Bali Batal
Dirinya menjelaskan, awalnya kakak korban mendatangi tempat kos korban. Tapi, setibanya di sana, korban tidak ada. Lantas, kakak korban dapat informasi dari sekuriti setempat kalau adiknya diduga diculik oleh orang tidak dikenal.