Lewat Gerobak Sampah, Cara Selundupkan Sabu ke Rutan Kebonwaru

Narkoba jenis sabu coba diselundupkan ke Rutan Kebonwaru Bandung
Sumber :
  • VIVA/Adi Suparman

VIVA – Rumah Tahanan (Rutan) Klas 1 Kebonwaru Kota Bandung kembali disusupi peredaran narkoba. Narkoba berupa sabu itu hendak diselundupkan dengan modus dititipkan ke pekerja sampah.

Pemkot Tangsel Tiap Hari Berjibaku Atasi 1000 Ton Sampah, Benyamin: Persoalan yang Serius

Penyelundupan itu terungkap pada Kamis 11 Maret 2021 di area pagar depan Rutan. Kepala Rutan Klas 1 Bandung, Riko Stiven menuturkan, penyelundupan diketahui oleh pekerja Office Boy (OB) parkir yang menemukan dua bungkus rokok di area pagar depan yang ditutupi handuk.

"Lalu dilaporkan komandan jaga dan kasie Yantah, sesuai arahan Kepala Rutan untuk menunggu barang itu diambil pelaku dan dilakukan pemantauan oleh petugas Rutan," ungkap Stiven dalam pesan singkatnya, Sabtu 13 Maret 2021.

Terungkap Home Industry Sabu di Pasuruan Jatim Sudah Beroperasi 4 Bulan

Kemudian, pada pukul 14:30 WIB, pelaku terlihat akan mengambil barang tersebut, yang kemudian diamankan petugas Rutan dan dilimpahkan ke Badan Nasional Narkotika (BNN) Provinsi Jawa Barat.

"Dilakukan pemeriksaan dan dimintai keterangan terhadap pelaku, dan didapati keterangan bahwa barang tersebut akan diselundupkan ke dalam Rutan, dengan cara menitipkan ke pekerja sampah (tamping) yang bekerja membuang sampah untuk disimpan di gerobak sampah," terangnya. 

Awal Mula 5 Oknum Polisi Ditangkap Diduga Usai Konsumsi Sabu di Depok

Baca juga: Dipecat dari Polri karena Kasus Narkoba, AY Malah Curi Kambing

VIVA Militer: TNI AL berhasil ungkap penyelundupan 19 Kg sabu-sabu dari Malaysia

TNI AL Bekuk Penyelundup Kristal Haram dari Malaysia Senilai 19 Miliar di Pulau Siondo

Prajurit TNI AL yang berhasil memburu dan menangkap pelaku berasal dari satuan Tim F1QR Lantamal IV Batam, Koarmada I

img_title
VIVA.co.id
23 April 2024