Polisi Ungkap Bripka RHL Cabuli Istri Tahanan di Hotel

Kapolrestabes Medan Komisaris Besar Polisi Riko Sunarko.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Putra Nasution (Medan)

VIVA – Hasil penyelidikan sementara tim gabungan terkait kasus dugaan pencabulan istri tahanan narkoba di Polsek Kutalimbaru pelan-pelan terkuak. Berdasarkan informasi, pencabulan itu terjadi disebuah hotel di Kota Medan, pada 23 Mei 2021.

Dugaan cabul itu dilakukan Bripka RHL. Wanita yang menjadi korban adalah MU (19), istri dari SM yang merupakan tahanan kasus narkoba yang ditahan di sel penjara Mapolsek Kutalimbaru.

"Informasi awal dari hasil pemeriksaan informasi dari rekan-rekan Propam gabungan bahwa perbuatan itu dilakukan di hotel," ucap Kapolrestabes Medan, Kombes Pol. Riko Sunarko kepada wartawan di Mako Polda Sumut, Selasa petang, 26 Oktober 2021.

Kapolrestabes Medan Kombes Riko Sunarko beri keterangan pers kasus pencabulan.

Photo :
  • VIVA.co.id/Putra Nasution

Riko menjelaskan, mereka datang ke hotel itu bersama-sama dan membuat janji. Pihaknya terus akan mendalami kasus tersebut bersama Bidang Propam Polda Sumut. Riko mengakui perbuatan anggotanya salah.

"Mereka membuat janji dan dari pihak perempuan pengakuan dari anggota kita dijemput dari rumah (kos korban). Kemudian pergi bersama-sama ke hotel. Yang pasti anggota kita salah untuk melakukan perbuatan itu," sebut Riko.

Riko mengatakan, kasus ini terbongkar dari kuasa hukum suami korban dan membuat laporan kepada pihak kepolisian, apa dialami MU. 

"Dari berita yang beredar, dari penasihat hukum menyampaikan bahwa istri dari pada klien. Yang bersangkutan dicabuli di sebuah hotel," sebut Riko.

Imbas kasus ini, Kapolda Sumatera Utara, Irjen Pol. RZ Panca Putra Simanjuntak langsung mencopot Kapolsek Kutalimbaru, AKP Hendri Surbakti dan Kanit Reskrim Polsek Kutalimbaru, IPDA Syafrizal.

Selanjutnya, dua oknum diduga terlibat dalam kasus itu dibebaskan tugas sementara untuk proses pemeriksaan Bidang Propam Polda Sumut. 

"Untuk Kapolsek rencana hari ini ditarik ke Polda dan disiapkan penggantinya. Dan untuk Kanit Reskrim dan anggotanya, kita tarik ke Polres. Kita evaluasi dalam rangka pemeriksaan," sebut Riko.

Istri Tahanan Juga Diperas

Berdasarkan informasi dari berbagai Sumber diperoleh dugaan kasus pencabulan istri tahanan tersebut. Diduga dilakukan oknum polisi dan merupakan anggota dari Unit Reskrim Polsek Kutalimbaru.

Oknum polisi itu berinsial Aiptu DR dan Bripka RHL. Sedangkan wanita yang menjadi korban adalah MU (19), istri dari SM yang merupakan tahanan kasus narkoba yang ditahan di sel penjara Mapolsek Kutalimbaru.

Dalam kasus ini, Aiptu DR diduga melakukan pencabulan dan memeras MU dengan meminta sepeda motornya.

Paus Fransiskus Puasa Nonton TV Selama 35 tahun, Ini Alasannya

Suami korban, SM diringkus Polsek Kutalimbaru  di rumahnya di Jalan Kapten Muslim, Kelurahan Dwikora, Kecamatan Medan Helvetia, Kota Medan, pada 4 Mei 2021 karena kasus narkoba. Waktu itu, ia ditangkap bersama seorang temannya, berinisial AS.

Anggota Damkar Cabuli Anaknya Sendiri Ditangkap, Begini Respons Ibu Korban
Saipul Jamil

Viral Candaan dengan Igun, Saipul Jamil: Kalau Mau Jaga Perasaan Korban Jangan Diungkit Lagi

Diungkap Saipul Jamil, salah satu cara untuk menjaga perasaan korban adalah dengan tidak mengungkit kembali masalah ini di media sosial.

img_title
VIVA.co.id
16 April 2024