Brigjen Krishna Murti: Sudah Lama Tak Lihat Senyum Kapolri

Brigjen Krishna Murti
Sumber :
  • VIVA

VIVA Nasional – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo baru saja melantik teman seangkatannya, Brigjen Krishna Murti sebagai Kepala Divisi Hubungan Internasional (Kadiv Hubinter) Polri pada Selasa, 18 Oktober 2022. Saat berjabat tangan, Krishna Murti baru melihat Kapolri senyum kembali.

Ajang World Water Forum di Bali, BNPT Ikut Dilibatkan untuk Cegah Terorisme

Diketahui, Krishna Murti merupakan lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) 1991 bareng dengan Listyo Sigit. Sebelum dilantik menjadi Kepala Divisi Hubungan Internasional Polri, Krishna Murti menjabat sebagai Karo Misinter Divisi Hubinter Polri.

Krishna Murti.

Photo :
  • ANTARA/Widodo S. Jusuf
Terungkap 3 Alasan Iran dan Arab Saudi Saling Bermusuhan, Isu Agama Paling Kuat

Dengan begitu, Krishna Murti mendapat promosi untuk naik pangkat menjadi jenderal bintang dua atau Inspektur Jenderal (Irjen).

“Sudah lama tidak melihat senyum beliau. Hari ini beliau senyum lihat saya. Mudah-mudahan saya selalu bisa membuat siapa pun tersenyum,” kata Krishna Murti dikutip dari instagram pada Jumat, 21 Oktober 2022.

Film 13 Bom Raih Penghargaan Internasional, Sutradara Angga Sasongko Bangga

Brigjen Polisi Krishna Murti.

Photo :
  • ANTARA FOTO/Widodo S. Jusuf

Kemudian, Krishna mengaku kenal sosok Listyo Sigit sebagai pribadi yang penuh kasih. Sangat menyayangi anggotanya, sayang masyarakat Indonesia. Namun, dalam kelembutannya ada ketegasan yang luar biasa.

“Rakyat Indonesia yakinlah bahwa beliau akan membawa Polri semakin PRESISI dalam melaksanakan tugasnya,” ujarnya.

Maka dari itu, ia berharap melihat senyum Kapolri menunjukkan optimisme semua anggota Polri akan bisa melewati badai yang terjadi untuk mengembalikan marwah Polri semakin baik. 

Lantik

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo melantik perwira tinggi (pati) Polri yang mendapat promosi jabatan di lingkungan Mabes Polri serta Kapolda pada Selasa, 18 Oktober 2022. 

Pelantikan dilakukan di ruang rapat utama (rupatama) Mabes Polri.  Salah satunya, Irjen Nico Afinta digeser menjadi Sahli Sosbud Kapolri.

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Photo :
  • VIVA/M Ali Wafa

Adapun, deretan pejabat Polri yang dilantik Kapolri yaitu:

1. Irjen Eko Indra Heri dilantik menjadi Pati Bareskrim Polri 
2. Irjen Risyapudin Nursin, dilantik menjadi Koordinator Staf Ahli (Koorsahli) Kapolri 
3. Irjen Asep Suhendar, dilantik menjadi Pati Polda Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) 
4. Irjen Nico Afinta, dilantik menjadi Staf Ahli bidang Sosial Budaya (Sahlisosbud) Kapolri 
5. Irjen Rikwanto, dilantik menjadi Analis Kebijakan Utama Bidang Jemen Ops Inspektorat Pengawasan Umum (Itwasum) Polri 
6. Irjen Mulyatno, dilantik menjadi Pati Polda Sulawesi Utara (Sulut) 
7. Brigjen Krishna Murti, dilantik menjadi Kepala Divisi Hubungan Internasional (Kadivhubinter) Polri 
8. Irjen Midi Siswoko, dilantik menjadi Kapolda Maluku Utara (Malut) 
9. Irjen Suwondo Nainggolan, dilantik menjadi Kapolda DIY 
10. Irjen Toni Harmanto, dilantik menjadi Kapolda Jawa Timur (Jatim) 
11. Irjen Albertus Rachmad Wibowo, dilantik menjadi Kapolda Sumatra Selatan (Sumsel) 
12. Irjen Rusdi Hartono, dilantik menjadi Kapolda Jambi 
13. Brigjen Andi Rian R. Djajadi, dilantik menjadi Kapolda Kalimantan Selatan (Kalsel) 
14. Irjen Setyo Budiyanto, dilantik menjadi Kapolda Sulut 
15. Irjen Johanis Asadoma, dilantik menjadi Kapolda Nusa Tenggara Timur (NTT) 
16. Irjen Suharyono, dilantik menjadi Kapolda Sumatera Barat (Sumbar)
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya