Polisi Belum Temukan Obat Tidur di Kasus Bocah MU

Zafrul, bapak yang bawa anaknya untuk mengamen di dalam minimarket.
Sumber :
  • Foe Peace

VIVA - Polisi belum menemukan adanya tanda-tanda anak Zafrul tertidur lemas karena diberi obat tidur. Hal itu diketahui setelah MU yang baru berusia 11 bulan itu dibawa ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo untuk diperiksa.

Viral Tukang Bakso Ludahi Mangkok, Netizen Curiga Buat Penglaris

"Berdasarkan hasil medis sementara, tak ditemukan obat tidur yang masuk dari dalam mulut anaknya," ujar Kapolres Metro Jakarta Pusat, Komisaris Besar Polisi Roma Hutajulu, di Markas Polres Metro Jakarta Pusat, Kamis 15 Februari 2018.

MU tertidur lemas di lantai mini market dalam video yang viral karena seharian mengikuti ayahnya mengamen. Hingga kini MU sendiri masih di RSCM demi kebaikannya.

Viral Tukang Bakso Terekam CCTV Ludahi Mangkok Pembeli

Sementara itu, Zafrul masih berada di Mapolres hingga hasil medis MU keluar beberapa hari mendatang. Seandainya memang ditemukan ada indikasi eksploitasi tentu Zafrul akan dipidana.

"Kamis masih menunggu hasilnya. Kalau memang ada unsur kejahatan. Akan kami tindaklanjuti," kata dia.

RSI Surabaya Akui Salah di Kasus Jenazah Tertukar

Seperti diketahui, sebuah video di akun Instagram @nanaaelena menjadi viral setelah merekam seorang bocah lelaki yang tampak lemas berada di lantai sebuah minimarket.

Dalam video, di belakang bocah itu terlihat seorang lelaki tua duduk menghitung uang. Pemilik akun menuliskan kata-kata dalam postingannya kalau pria itu seorang pengamen.

Dinas Sosial DKI Jakarta juga sempat menelusuri apa yang ada dalam video itu. Kepala Suku Dinas Sosial Jakarta Pusat, Susana Budi Susilowati mengatakan, institusinya telah diturunkan.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya