200 Personel Polisi Kawal Ganjil Genap di Pintu Tol Bekasi

Polisi mengatur lalu lintas/Ilustrasi.
Sumber :
  • TMCPoldaMetro

VIVA – Kepolisian RI mempersiapkan 200 personel Polisi Lalu Lintas (Polantas) untuk mengawal sistem ganjil genap nomor kendaraan di pintu jalan Tol Bekasi Barat dan Timur. Ratusan personel ini akan mengawal sistem ganjil genap berjalan dengan baik.

Rapor Polri Sepanjang 2019 Turun, Ini Penyebabnya

Kakorlantas Polri Irjen Pol Royke Lumowa mengapresiasi kebijakan pemerintah dalam upaya meminimalisir kemacetan di ruas Tol Jakarta-Cikampek yang banyak dibangun proyek infrastruktur tersebut.

"Upaya untuk mengatasi kemacetan di ruas tol Jakarta-Cikampek tidak serta merta jadi. Tetapi kami juga melakukan pendekatan kepada pihak-pihak yang merasa dirugikan," ujar Royke dikutip dari keterangan resminya, Jumat 9 Maret 2018. 

JIka Pulang, Polisi Akui Kasus yang Membelit Rizieq Bisa Proses Lagi

Pada saat dimulainya kebijakan ini, kata Royke, apabila kedapatan mobil yang tidak sesuai ganjil genap, pihaknya akan usahakan persuasif untuk melakukan U-Turn (putar arah/balik) dalam tol di putaran selanjutnya yang telah disiapkan oleh pihak Kepolisian di lapangan.

Sistem ganjil-genap bagi kendaraan berlaku untuk golongan I dan II di Gerbang Tol Bekasi Barat dan Bekasi Timur (Tol Jakarta - Cikampek) yang mengarah ke Jakarta setiap pukul 06.00-09.00 WIB pada hari kerja, mulai Senin 12 Maret 2018. Truk-truk besar pun harus tertib melewati jalur yang telah disiapkan dalam aturan tersebut. (one)

Diduga Menangkan Jokowi, Polri Akan Dilaporkan ke Ombudsman
Petugas Polisi dari Polres Bogor saat mengupas kulit kopi.

Mengenal Copsffee, Kopi Produksi Kepolisian RI dan Pertama di Dunia

Polres Bogor bekerjasama dengan petani kopi kembangkan koperasi.

img_title
VIVA.co.id
7 Juni 2020