Anies Bantah Tak Hadir di Pembukaan Asian Games

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.
Sumber :
  • VIVA/Anwar Sadat

VIVA – Sosok Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan tidak terlalu diperlihatkan di kamera saat pembukaan ajang Asian Games 2018. Sehingga banyak masyarakat yang menduga ketidakhadirannya di perhelatan tersebut. 

Tom Lembong Pilih Setia di Gerakan Perubahan: Saya Satu Paket dengan Anies Baswedan

Anies membantah pemberitaan tersebut. Ia mengaku sudah berada di lokasi untuk menyambut para tamu dari Internasional Olympic Committee (IOC). 

"Tentu saja saya ada di acara pembukaan, bahkan dari siang saya sudah ada di sana. Saya bersama dengan official Internasional dan saya banyak menemani tamu, bahkan dari IOC dengan sekjennya," ucap Anies Baswedan di Gedung Balai Kota, Jakarta Pusat, Senin, 20 Agustus 2018.

Anies soal Tawaran Jadi Menteri di Kabinet Prabowo: Belum Ada yang Ngajak

Anies juga mengaku jika ia sempat bercerita tentang persiapan Asian Games 2018 yang dilakukan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. 

"Saya ngobrol banyak tentang keinginan Jakarta menjadi tuan rumah olimpiade, jadi diskusi panjang ngobrol bersama mereka," tambahnya. 

Sinyal Anies Maju Pilkada DKI 2024, PKS: Kalau Memang Cocok, Why Not?

Ia juga mengaku bahwa saat acara pembukaan Asian Games 2018, Anies berada di kursi VVIP bersama tamu undangan dan tidak berjauhan dengan tempat duduk para petinggi negara

"Jadi saya di sana ketika Pak Wapres datang dan kemudian semua tamu VVIP datang bersama-sama ke situ. Saya duduk di baris kedua di depan saya ada Pak Tri Sutrisno ,Ibu Megawati, Pak Habibie dan saya berada di samping Bu Menlu dan Bapak Mensesneg," ujar Anies
 

Capres nomor urut satu, Anies Baswedan di Nasdem Tower, Jakarta Pusat, Jumat, 22 Maret 2024

Anies Buka Peluang Maju Pilgub Jakarta: Saya Baru Satu Periode

Anies menyebut peluangnya di Pilgub Jakarta terbuka asal mendapat dukungan dari masyarakat dan parpol, karena baru menjabat satu periode di Jakarta. 

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024